2 Wisudawan Terbaik MNC University Berbagi Pengalaman Berharga Semasa Kuliah

Rabu, 24 Januari 2024 - 20:03 WIB
MNC University menggelar Wisuda Program Sarjana Tahun Akademik Tahun Akademik 2023/2024 di Jakarta Concert Hall, iNews Tower, Jakarta, pada Rabu (24/1/2024). Foto/MPI/Devi Patricia.
JAKARTA - MNC University menggelar Wisuda Program Sarjana Tahun Akademik Tahun Akademik 2023/2024 di Jakarta Concert Hall, iNews Tower, Jakarta, pada Rabu (24/1/2024). Acara ini dihadiri oleh 92 wisudawan dari 8 fakultas yang ada di MNC University.

Ditemui di sela prosesi wisuda, salah satu wisudawan terbaik MNC University adalah Stephen Wilson yang mengambil jurusan kuliah Pendidikan Bahasa Inggris. Wilson berhasil lulus dengan meraih Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,54.

Stephen mengaku mendapatkan berbagai kenangan beragam dan mengalami hiruk-pikuk kuliah serta pengalaman bekerja sebagai bekal pengalamannya nanti di dunia kerja.



Baca juga: Hary Tanoe Bantu Sediakan Lapangan Pekerjaan untuk Wisudawan MNC University

“Tapi saya mempelajari satu hal kalau di dunia nyata pasti akan mengalami suatu momen ketika sedang ada di bawah. Namun itu semua bukanlah suatu masalah karena itu proses untuk stay humble, harus tetep belajar, open minded,” jelas Stephen kepada tim MNC Portal Indonesia saat ditemui di iNews Tower, Rabu (24/1/2024).

Stephen pun hendak melanjutkan studi magisternya di salah satu universitas ternama di Taiwan yaitu Tatung University. Dengan seluruh ilmu dan kemampuan yang ia dapatkan selama menempuh pendidikan di MNC University, harapannya ia mampu membagikan ilmunya kepada masyarakat di sekitarnya.

“Saya ingin berpartisipasi ke masyarakat untuk membantu sosialisasi masyarakat atau yang relevan dengan jurusan saya yaitu Pendidikan Bahasa Inggris. Saya mampu mengubah atau membantu anak-anak di Jakarta mulai menanamkan nilai yang saya pelajari,” ujarnya.

Baca juga: Jadi Wisudawan Terbaik, Mahasiswi MNC University Ini Sudah Bekerja sebelum Lulus

Dari seluruh wisudawan, terdapat terdapat 61 wisudawan yang telah mendapatkan pekerjaan. Salah satunya yaitu wisudawati bernama Putri Fritz Octaviani Bintang Mutiara atau yang kerap disapa Bintang.

Bintang kuliah di jurusan Manajemen. Bintang menjadi salah satu wisudawati terbaik dengan IPK 3,82. Dirinya pun telah bekerja di PT TEMAS Tbk. Ia pun menceritakan pengalamannya semasa kuliah.

“Jujur banyak banget pengalaman. Kami belajar di MNC University dengan dosen yang luar biasa mendukung kami dan ngasih inspirasi,” ungkapnya.

Bintang pun berharap MNC University dapat terus konsisten memajukan pendidikan di Indonesia melalui pengembangan soft skill dan hard skill. Bintang pun ingin melanjutkan pendidikan magisternya dengan program beasiswa.
(nnz)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More