Biaya Kuliah Kedokteran di 5 Kampus Swasta, Yarsi, UPH, UMJ, UKI, dan Untar

Minggu, 11 Agustus 2024 - 09:35 WIB
Biaya kuliah jurusan Kedokteran di Yarsi totalnya mencapai Rp721.450.000. Rinciannya untuk biaya pendaftaran Rp350.000 kemudian ada biaya Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) sebesar Rp1.200.000.

Baca juga: 25 PTN dan PTS dengan Jurusan Kedokteran Akreditasi Unggul di Indonesia

Biaya kuliah untuk semester pertama dan kedua masing-masing Rp260 juta. Sedangkan untuk biaya kuliah semester ketiga dan keempat masing-masing Rp40 juta.

2. Biaya Kuliah Kedokteran UPH



Universitas Pelita Harapan atau UPH sebagai kampus swasta lainnya yang memiliki jurusan Pendidikan Dokter ini pun sudah memiliki status akreditasi Unggul dari BAN PT.

Calon mahasiswa yang mau kuliah Kedokteran di kampus yang berada di bilangan Tangerang ini harus merogoh kocek Rp160.000.000 untuk uang pangka. Lalu ditambah Rp92,5 juta untuk uang masuk.

Baca juga: UKT-nya Mahal, Berapa Tahun Kuliah Kedokteran hingga Jadi Dokter? Ini Proses Panjangnya

Kemudian biaya untuk semester pertama sebesar Rp63 juta. Kemudian biaya kuliah perkiraan semester panjang Rp66,5 juta. Untuk perkiraan untuk biaya semester pendek Rp66,5 juta. Ditotal biaya kuliah Kedokteran di UPH hingga lulus mencapai Rp899.500.000.

3. Biaya Kuliah Kedokteran UMJ



Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) memiliki jurusan Kedokteran dengan status akreditasi B dari BAN PT. Dikutip dari laman resminya, biaya kuliah Kedokteran UMJ berkisar antara Rp9 hingga Rp112 juta per semester.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More