Peduli Corona, Wafaa Indonesia Bagikan 1.000 Paket Bansos

Jum'at, 15 Mei 2020 - 18:20 WIB
Yayasan Wafaa Indonesia bersama anak usahanya PT Nice Indonesia, membagikan 1.000 paket sembako untuk masyarakat yang terdampak ekonomi virus Corona. Foto/Istimewa
JAKARTA - Yayasan Wafaa Indonesia bersama anak usahanya PT Nice Indonesia, membagikan 1.000 paket sembako untuk masyarakat yang terdampak ekonomi akibat wabah Covid-19 atau virus Corona. Paket sembako dibagikan secara bertahap di wilayah Jakarta, Depok, Bekasi dan sebagian Karawang.

"Kami sadar bantuan yang diberikan tidak seberapa dibanding dengan kebutuhan masyarakat," kata Ketua Yayasan Wafaa Indonesia, Taufik Ramlan Wijaya di Jakarta, Jumat (15/5/2020).

"Apabila dibandingkan dengan bantuan yang diberikan oleh pemerintah maupun kelompok masyarakat lainnya. Tetapi kami berharap inisiatif ini dapat mengetuk hati masyarakat umum ataupun lembaga lainnya untuk peduli terhadap sesama," tambahnya.

(Baca juga: Pemerintah Harus Perhatikan Kaum Disabilitas Di Tengah Pandemi Corona)

Taufik menjelaskan, Wafaa merupakan lembaga peningkatan kapasitas SDM, bukan lembaga kemanusiaan yang berfokus pada emergency dan relief.

"Kondisi luar biasa yang terjadi di dunia ini pada umumnya dan di Indonesia pada khususnya mengetuk inisiatif Wafaa Indonesia untuk turut membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak ekonomi langsung akibat pandemi Covid-19," ungkap Taufik.
(maf)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More