Selamat, 446 Siswa Lolos PMDK Sekolah Vokasi UNS

Kamis, 01 April 2021 - 21:47 WIB
Yaitu 1 – 6 April 2021 (sampai pukul 16:00 WIB) pengisian biodata calon mahasiswa melalui https://spmb.uns.ac.id/biodata, 6 April 2021 pengumuman Uang Kuliah Tunggal (UKT) melalui https://spmb.uns.ac.id/ukt, 6 – 9 April 2021 (sampai pukul 16:00 WIB) permohonan perubahan UKT (bagi yang tidak mampu) melalui https://spmb.uns.ac.id/perubahanukt .



Lalu tanggal 16 April 2021 pengumuman UKT bagi yang mengajukan perubahan, 7– 23 April 2021 Pembayaran UKT dan registrasi online dan 16-23 April 2021 Pembayaran UKT bagi yang mengajukan perubahan.

“Bagi siswa yang tidak lolos PMDK 2021, masih mendapat kesempatan untuk mendaftar Seleksi Utama Masuk Diploma (SUMD). Informasi mengenai persyaratan dan tata cara SUMD Tahun 2021 dapat dilihat pada laman https://spmb.uns.ac.id,” ujarnya.

Selain itu UNS juga memberikan kesempatan siswa mengikuti seleksi melalui jalur Seleksi Mandiri UNS (SM-UNS) Tahun 2021. Seleksi Mandiri terdiri dari 5 jalur, yaitu Jalur Prestasi, Jalur Kemitraan, Jalur Disabilitas, Jalur Ujian Tulis Daring UNS, dan Jalur Nilai UTBK-LTMPT.

Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut dapat mengunjungi laman SPMB UNS, https://spmb.uns.ac.id .
(mpw)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More