92 Mahasiswa Indonesia Bertalenta Raih Beasiswa dari Daewoong Foundation

Senin, 19 September 2022 - 14:27 WIB


Melalui Daewoong Global DDS Training Program, Jeon berharap para talenta global termasuk dari Indonesia dapat meningkatkan kemampuan bio dan farmasinya untuk berkontribusi pada peningkatan kualitas hidup manusia. “Daewoong Pharmaceutical akan terus memperluas laboratorium dan pabrik di Indonesia untuk mendukung talenta global di Indonesia,” tuturnya.

Dalam kesempatan ini, Dubes Sulis menyampaikan bahwa sejak pengukuhan Presiden Joko Widodo sebagai Presiden G20, pemerintah Indonesia telah menekankan betapa pentingnya memperkuat arsitektur kesehatan global yang berpegang pada prinsip solidaritas, kesetaraan, keadilan, dan transparansi. Hal ini sejalan dengan tujuan DDS program yang mendukung talenta global di bidang farmasi dan obat.

“Keberhasilan mengatasi prioritas kesehatan akan bergantung pada peran aktif dan partisipasi seluruh 20 negara anggota G20 termasuk Korea Selatan. Untuk itu, kami mendukung sepenuhnya program beassiwa Daewoong dan berharap lebih banyak penerima beasiswa dan kesempatan akan terbuka untuk siswa Indonesia yang bertalenta di bidang farmasi dan kedokteran,” harapnya.

Acara penyerahan beasiswa dilanjutkan dengan kunjungan ke fasilitas riset Daewoong dan dialog bersama mahasiswa dan dosen penerima beasiswa training DDS. Training akan dilaksanakan di pusat riset Daewoong di Yongin, Korea Selatan selama 4 bulan.
(nnz)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More