11 Ciri-ciri Anak Memiliki IQ Tinggi yang Kurang Disadari Orang Tua

Kamis, 02 Maret 2023 - 18:23 WIB
loading...
A A A
Orang tua bisa melihat apakah anak mau berbagi mainan dengan temannya. Lalu apakah anak mau bersabar saat menghadapi temannya yang nakal. Jika anak Anda memiliki sikap atau perilaku yang baik sejak kecil, artinya ia memiliki keterampilan berpikir yang baik.

4. Anak Lahir dengan Berat Badan Besar

Melansir dari News Com AU, penelitian yang diterbitkan oleh British Medical Journal mengamati sebanyak 3.000 bayi yang baru lahir.

Hasil penelitian menunjukan bahwa bayi yang lahir dengan berat badan besar memiliki IQ yang sedikit lebih tinggi daripada bayi dengan berat badan rendah.

5. Dapat Menguasai Bahasa Asing

Menurut laporan ilmiah dari Child Development, anak yang menguasai bahasa asing di usia 12-24 bulan menandakan bahwa ia memiliki ingatan atau memori yang baik. Hal itu juga merupakan tanda bahwa anak memiliki kecerdasan yang tinggi.

Oleh karena itu, orang tua bisa membangun kecerdasan anak sejak dini dengan memperkenalkan bahasa asing sejak usia kecil di atas satu tahun.

6. Cepat Mempelajari Hal Baru

Dijelaskan oleh psikolog Gracia, suka mencoba hal baru dan memiliki sifat yang pantang menyerah bisa menjadi indikasi bahwa anak memiliki kecerdasan yang tinggi.

“Dilihat dari keseharian juga, anak tampak secara akademis performanya lebih unggul dari anak-anak di kelasnya. Cepat juga mempelajari hal baru. Kreatif dalam menemukan alternatif pemecahan masalah sehari-hari,” ucap psikolog Gracia.

7. Memiliki Ingatan yang Baik

Ciri anak yang memiliki IQ tinggi lainnya adalah mampu mengingat suatu hal yang baru ia lihat atau dengar. Anda bisa melakukan tes sederhana untuk memastikan bahwa anak memiliki kemampuan mengingat yang baik.

Anda bisa mencoba menyebutkan nama-nama buah, kemudian minta anak mengulangi kata-kata tersebut. Apabila anak dapat mengulanginya dengan lancar, maka ia memiliki ingatan yang cukup baik.

8. Senang Berargumentasi

Dijelaskan oleh psikolog Gracia, anak yang memiliki rasa ingin tahu tinggi atau sering bertanya seputar hal yang tidak dimengerti memang bisa membuat orang tua kewalahan.

Namun, hal itu adalah pertanda baik. Pasalnya, anak yang terus mengajak orangtuanya berargumentasi menandakan bahwa ia memiliki tingkat kecerdasan yang tinggi.

9. Memiliki Selera Humor yang Tinggi

Dipengaruhi dengan kemampuan berbahasanya yang sangat baik, anak cerdas juga memiliki selera humor yang lebih tinggi daripada teman sebayanya.

Bahkan si Kecil mampu memahami dan mengungkapkan humor yang aneh dan absurd untuk anak-anak sepantarannya.

10. Individualis dan Cepat Bosan

Anak dengan IQ di atas rata-rata juga umumnya memiliki rasa ingin tahu yang sangat tinggi tentang hal-hal yang menarik perhatiannya, sehingga ia akan fokus mengeksplor lingkungannya untuk memecahkan masalah dan mencari jawabannya secara mendetail.

Di sisi lain, karena rasa ingin tahunya sangat besar si Kecil juga bisa cepat merasa bosan karena ia bisa mendapatkan jawaban yang cepat lewat usahanya sendiri.

11. Lebih Suka Berteman dengan Anak yang Lebih Tua

Apabila si Kecil terlihat lebih suka berteman dan bermain dengan anak-anak yang usianya lebih besar, ini bisa bisa jadi salah satu ciri-ciri ia ber-IQ tinggi.

Salah satu alasannya karena gifted children memiliki kemampuan mental yang cenderung berkembang lebih cepat daripada teman-teman sebayanya.

Itu dia 11 ciri atau tanda anak memiliki IQ tinggi yang perlu diketahui oleh orang tua.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Dana PIP 2025 Cair Tanggal...
Dana PIP 2025 Cair Tanggal 10 April! Ini Daftar Penerima dan Cara Pencairannya
SWA Ajak Siswa Wujudkan...
SWA Ajak Siswa Wujudkan Kepedulian Sosial Melalui Pembangunan Rumah Layak Huni
MNC Group Ajak Siswa...
MNC Group Ajak Siswa SMA Menjelajahi Dunia Industri melalui Company Visit 2025
Berpikir Kritis Membantu...
Berpikir Kritis Membantu Siswa Menjadi Pribadi Autentik
Pengumuman, KJP Plus...
Pengumuman, KJP Plus Tahap 2 2024 Sudah Cair, Cek Rekeningmu!
Siswi SMA Labschool...
Siswi SMA Labschool Cirendeu Raih Penghargaan di Malaysia
Ujian Nasional (UN)...
Ujian Nasional (UN) akan Digelar November 2025, Siswa SMA Siap-siap
Viral, SD di Nias Sebulan...
Viral, SD di Nias Sebulan Tidak Belajar karena Tidak Ada Guru
KJP Plus Januari 2025...
KJP Plus Januari 2025 Sudah Cair, Cek Rekeningmu Sekarang!
Rekomendasi
Harvard Tak Mau Tunduk...
Harvard Tak Mau Tunduk Ancaman Trump, Dana Hibah Rp37 Triliun Dicabut
Sinopsis Film Transporter...
Sinopsis Film Transporter 3, Misi Kurir Berbahaya dengan Bom Waktu di Pergelangan Tangan
Mampukah PM Singapura...
Mampukah PM Singapura Lawrence Wong Lepas dari Bayang-bayang Dinasti Lee Kuan Yew?
Pemeran Serial Harry...
Pemeran Serial Harry Potter Diumumkan, John Lithgow Jadi Dumbledore
Ekstradisi Buronan Paulus...
Ekstradisi Buronan Paulus Tannos, Menkum: Pemerintah Lengkapi Dokumen Tambahan
Legislator Partai Perindo...
Legislator Partai Perindo Lam Marganda Silaban Perjuangkan Pembangunan Infrastruktur dan Pertanian di Humbang Hasundutan
Berita Terkini
Kabar Gembira, Dosen...
Kabar Gembira, Dosen di 29 PTN BLU Ini akan Terima Tukin Mulai 2025
11 jam yang lalu
Tukin Cair, Begini Perbedaan...
Tukin Cair, Begini Perbedaan Skema Penghasilan Dosen sesuai Perpres No 19 Tahun 2025
13 jam yang lalu
Menkeu Sri Mulyani Umumkan...
Menkeu Sri Mulyani Umumkan 31.066 Dosen akan Menerima Tunjangan Kinerja
14 jam yang lalu
Perpres sudah Terbit,...
Perpres sudah Terbit, Mendikti Pastikan Tukin Dosen ASN Segera Cair
15 jam yang lalu
Mana Penulisan yang...
Mana Penulisan yang Benar, Komplit atau Komplet?
16 jam yang lalu
Tretan Muslim Ternyata...
Tretan Muslim Ternyata Pernah Kuliah Keperawatan, Ini Riwayat Pendidikan Lengkapnya
19 jam yang lalu
Infografis
4 Kebiasaan Sehari-hari...
4 Kebiasaan Sehari-hari yang Tak Disadari Penyebab Darah Tinggi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved