5 Universitas Favorit Ini Membuka Jalur Rapor dan Prestasi 2023

Rabu, 29 Maret 2023 - 05:41 WIB
loading...
5 Universitas Favorit...
Mahasiswa Universitas Indonesia (UI). Foto/Dok/Humas UI
A A A
JAKARTA - Pelajar yang sedang duduk di kursi tahun terakhir pada Sekolah Menengah Atas (SMA) kini sedang memperjuangkan mimpinya untuk bisa menempuh jenjang pendidikan yang lebih tinggi. Salah satu cara yang dilakukan adalah dengan mengikuti Seleksi Nasional Berdasarkan Tes ( SNBT ).



Selain jalur SNBT, siswa dapat mengikuti jalur rapor dan jalur prestasi yang dibuka oleh sejumlah perguruan tinggi. Berikut beberapa perguruan tinggi yang membuka jalur rapor dan prestasi di tahun 2023.

1. Universitas Gadjah Mada (UGM)

Salah satu perguruan tinggi favorit di Indonesia, yaitu Universitas Gadjah Mada, membuka seleksi penerimaan mahasiswa baru melalui jalur rapor. Jalur seleksi ini disebut dengan Penelusuran Bibit Unggul Berprestasi 2023.

Melansir dari laman ugm.ac.id, Penelusuran Bibit Unggul Berprestasi diperuntukkan bagi siswa pemenang/juara lomba di bidang olahraga, seni, dan IPTEK, sesuai program studi yang dipilih.



Beberapa syaratnya adalah usia maksimal 25 tahun, memiliki prestasi akademik baik dan konsisten, surat keterangan lulus dan memiliki ijazah SMA/MA/SMK/sederajat atau lulusan Paket C dalam 1 (satu) tahun terakhir. Pendaftaran sebesar Rp275.000, sedangkan hasil pengumuman pada 15 Mei 2023.

2. Universitas Padjadjaran (Unpad)

Universitas favorit lainnya, yaitu Universitas Padjadjaran menyelenggarakan Seleksi Masuk Program Sarjana S1 Jalur Prestasi. Seperti di bidang Sains, Olahraga dan Seni, dengan salah satu ketentuannya yaitu pendaftar hanya dapat memilih maksimal 2 (dua) program studi dan kriteria kelulusan berdasarkan dari nilai gabungan dari peringkat prestasi tertinggi di level nasional/internasional juga nilai akademik sesuai kuota yang ada. Pendaftaran awal dipungut biaya sebesar Rp250.000, dibuka mulai Maret hingga 1 Juni 2023.

3. Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)

Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) membuka jalur rapor tanpa tes. Seperti namanya, seleksi ini menggunakan nilai rapor, yang juga didukung oleh prestasi-prestasi akademik dan non-akademik. Peserta dapat memilih maksimal 2 (dua) program studi.

Jalur seleksi ini dibuka untuk semua program studi sarjana dan hanya menerima siswa dari jurusan eksakta (IPA). Namun, program studi Desain Produk Industri, Manajemen Bisnis, dan Studi Pembangunan , menerima siswa dari jurusan non-eksakta (IPS).

Untuk biaya pendaftaran jalur rapor ini adalah sebesar Rp250.000 dan pendaftaran sudah mulai dibuka pada tanggal 8-31 Mei 2023. Pengumuman hasil pada tanggal 22 Juni 2023.

4. Universitas Islam Sultan Agung

Universitas Islam Sultan Agung membuka program seleksi penerimaan mahasiswa baru melalui jalur prestasi, diperuntukkan bagi pelajar SMA/MA kelas XII. Syaratnya, memiliki nilai rata-rata nilai rapor ilmu pengetahuan (Fisika, Kimia, Biologi) semester 4 dengan nilai untuk Fakultas Kedokteran (S1) Prodi Kedokteran Umum minimal 80 dan Fakultas Kedokteran Gigi (S1) minimal 75, serta didukung dengan prestasi di tingkat nasional atau internasional di bidang akademik, olahraga, dan seni.

5. Universitas Pertamina

Universitas Pertamina merupakan perguruan tinggi swasta yang berada di bawah naungan Yayasan Pertamina. Dikutip dari laman PMB Universitas Pertamina, kampus tersebut membuka penerimaan mahasiswa baru dengan jalur rapor atau melalui seleksi nilai rapor. Artinya, calon mahasiswa bisa berkuliah di Universitas Pertamina tanpa melalui tes tertulis.

Periode pendaftaran Seleksi Nilai Rapor dibuka pada tanggal 1 Maret dan ditutup pada tanggal 31 Maret 2023. Pendaftaran dilakukan secara online di laman pmb.universitaspertamina.ac.id dengan memasukkan nilai rapor semester 1 hingga semester 5.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.5296 seconds (0.1#10.140)