7 Hal Krusial di Semester Pertama Kuliah Mahasiswa, Begini Urgensinya

Rabu, 26 Juli 2023 - 15:05 WIB
loading...
A A A
Di fase ini, kamu tidak hanya sekadar mengerjakan tugas dan mempresentasikannya tetapi juga dituntut bisa melakukan praktik dari tugas yang diberikan.Selain itu di fase ini, kamu sudah mulai beradaptasi dengan semua urusan perkuliahan. Kamu juga akan mengenal lebih jauh semua teman-temanmu.

3. Fase Ketiga

Pada fase ketiga ini, kamu sudah memasuki semester lanjut dan semakin serius. Kamu tidak lagi bisa malas-malasan karena saat ini kamu udah memasuki fase penjurusan.

Kalau kamu sudah masuk penjurusan, mata kuliah yang kamu terima otomatis semakin menjurus ke masa depan kamu nanti setelah lulus kuliah. Selain itu, kamu juga sudah mulai bisa membayangkan bagaimana kamu akan mencari pekerjaan, bekerja, dan apa saja yang akan kamu kerjakan nanti

Fase ini bisa membuat kamu sedikit kewalahan dan akan dengan sendirinya mengurangi waktu nongkrong. Kamu juga akan mulai paham kalau IPK itu penting untuk dipertahankan sampai kamu lulus.

4. Fase Keempat

Fase keempat akan terjadi ketika kamu sudah memasuki perkuliahan semester tujuh dan delapan alias semester tua. Kamu sudah sangat paham dengan dunia perkuliahan hingga aturan di kuliah.

Selain itu, kamu juga akan mulai muak dan segera ingin cepat lulus. Mungkin akan ada yang ingin menikah saja atau bahkan ada temanmu yang memilih untuk berhenti kuliah.Kamu juga akan mulai memasuki proses magang yang merupakan program wajib di beberapa kampus sebelum menyusun skripsi.
(wyn)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.6112 seconds (0.1#10.140)