14 Universitas dengan Jurusan Teknik Kimia Favorit, Ada Kampus Incaranmu?

Rabu, 23 Agustus 2023 - 15:02 WIB
loading...
14 Universitas dengan...
Salah satu kampus yang memiliki jurusan Teknik Kimia favorit adalah ITB. Jurusan Teknik Kimia ITB sudah mendapatkan akreditasi A dari BAN PT. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Ini deretan universitas dengan jurusan Teknik Kimia populer di Indonesia. Kamu bercita-cita menjadi ahli kimia yang mumpuni? Jurusan Teknik Kimia merupakan cabang ilmu multidisiplin yang mengkombinasikan ilmu alam dan eksperimen kimia dan fisika, bersamaan dengan biologi, matematika, ekonomi, sampai desain

Dalam penerapannya, teknik kimia banyak digunakan untuk perancangan pabrik. Biasanya pabrik kimia, bioproses, pangan, dan sejenisnya.Dirangkum dari berbagai sumber, ini daftar 14 kampus dengan jurusan Teknik Kimia terbaik di Indonesia.

Daftar 14 Universitas dengan Jurusan Teknik Kimia Populer di Indonesia

1. Institut Teknologi Bandung (ITB)


Jurusan Teknik Kimia ITB adalah bagian dari FTI (Fakultas Teknologi Industri) dan sudah mendapatkan akreditasi A dari BAN PT. Tahun 2003, jurusan Teknik Kimia ITB telah membuka jalur studi baru. Hal ini menjadikan jurusan Teknik Kimia kini terdiri atas tiga jalur studi baru.

Ketiga jalur studi tersebut di antaranya adalah TKU (Teknologi Kimia Umum), BP (Bioproses), dan TP (Teknologi Pangan). Program Studi Teknik Kimia memerlukan kemampuan dasar berupa pengetahuan Fisika, Kimia, Matematika dan Biologi (yang ini khusus untuk jalur studi bioproses dan teknologi pangan).

2. Universitas Indonesia (UI)


Jurusan Teknik Kimia UI adalah bagian dari fakultas teknik Universitas Indonesia. Teknik Kimia UI telah mendapatkan akreditasi A dari BAN PT dan akreditasi ASEAN University Network (AUN) 2010.

Untuk Program Studi Sarjananya, Teknik Kimia UI juga menyelenggarakan program fast track. Bagi para mahasiswa yang telah memenuhi syarat dimungkinkan dapat menyelesaikan pendidikan S1 dan S2 dalam waktu 5 tahun saja. Sehingga bisa dibilang jauh lebih singkat dibandingkan dengan masa studi kurikulum reguler.

3. Universitas Gadjah Mada (UGM)


Teknik Kimia UGM sudah mendapatkan akreditasi A dari BAN PT. Selain itu, jurusan Teknik Kimia UGM juga sudah berhasil mendapatkan akreditasi dari Institution of Chemical Engineers (IChemE).Tokoh berpengaruh lulusan Teknik kimia UGM adalah Prof. Panut Mulyono yang telah menjabat sebagai Rektor UGM.

4. Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)


Selanjutnya ada Institut Teknologi Sepuluh Nopember yang juga menjadi bagian dari universitas dengan jurusan Teknik Kimia terbaik. Kampus ITS berlokasi di kota Surabaya, Jawa Timur. Program Studi atau jurusan Teknik Kimia ITS sudah mendapatkan akreditasi A dari BAN PT dan saat ini juga sudah tersertifikasi AUN QA, lembaga sertifikasi se-ASEAN.



Mahasiswa Teknik Kimia ITS memiliki prestasi. Seperti menjadi runner-up mewakili Student Petroleum Engineer Chapter ITS di India. Selain itu, jurusan Teknik Kimia ITS juga menghasilkan alumni yang berpengaruh dalam industri maupun pemerintahan.

Misalnya Dwi Sucipto yang sempat menjadi CEO PT Semen Indonesia dan sempat menjadi Dirut PT Pertamina.
Saat ini Departemen Teknik Kimia memiliki kolaborasi dengan perusahaan baik BUMN maupun swasta. Diantaranya adalah BUMN seperti PT. Pembangkit Jawa-Bali, PT Pertamina (PERSERO) dan PT Petrokimia Gresik.

5. Universitas Sebelas Maret (UNS)


Masih dalam daftar universitas dengan jurusan Teknik Kimia terbaik , Universitas Sebelas Maret, Surakarta, juga masuk dalam daftar ini. Kampus UNS terbilang banyak peminat juga di jurusan lain, bukan hanya Teknik Kimia.

Selain itu jurusan Teknik Kimia UNS telah mendapatkan akreditasi A dari BAN PT dan bisa menjadi salah satu pilihan kamu jika ingin berkuliah di Surakarta dan mengambil Program Studi Teknik Kimia.

6. Universitas Diponegoro (Undip)


Kemudian kita memiliki nama Universitas Diponegoro sebagai bagian dari universitas dengan jurusan Teknik Kimia terbaik. Kampus Universitas Diponegoro berada di Semarang, Jawa Tengah. Jurusan Teknik Kimia Undip juga telah mengantongi akreditasi A dari BAN PT dalam 15 tahun terakhir.

Selain itu, Undip juga sedang berproses dalam penilaian internasional oleh ASEAN University Network (AUN) Assessment Committee. Rekomendasi berikutnya nih untuk kamu yang berniat kuliah di daerah Semarang.

7. Universitas Sumatera Utara (USU)


Ada kampus terbaik di Sumatera Utara juga dalam daftar universitas dengan jurusan Teknik Kimia terbaik. Letak Kampus USU berada di Medan, Sumatera Utara. Akreditasi A sudah dikantongi oleh jurusan Teknik Kimia USU dari BAN PT dan menjadi salah satu jurusan yang difavoritkan di USU. Hingga saat ini, USU sudah memiliki lebih dari 30 orang staf pengajar yang seluruhnya telah memiliki sertifikat pendidik dengan kualifikasi S2 dan S3.

8. Universitas Sriwijaya (Unsri)


Unsri atau Universitas Sriwijaya juga masuk dalam jajaran universitas dengan jurusan Teknik Kimia terbaik. Unsri adalah sebuah Perguruan Tinggi Negeri yang terletak di Palembang, Sumatera Selatan. Teknik kimia Unsri sudah memperoleh akreditasi A dari BAN PT. Tak ketinggalan, jurusan Teknik Kimia juga telah menerima dana program Hibah Kompetisi TPSDP Batch III tahun 2003 dan tahun 2010 mendapat dana program PHK-i.

9. Universitas Surabaya (Ubaya)


Ubaya bisa dikatakan sebagai penerus Universitas Trisakti. Program Studi Teknik Kimia Ubaya telah memperoleh akreditasi A dari BAN PT. Ubaya telah memiliki berbagai fasilitas untuk menunjang pendidikan bagi mahasiswanya seperti laboratorium. Arek Suroboyo dan para mahasiswa di kota lain bisa memilih Universitas Surabaya jika ingin mengambil jurusan Teknik Kimia.

10. Universitas Syiah Kuala (Unsyiah)


Unsyiah adalah salah satu Perguruan Tinggi Negeri yang terletak di Banda Aceh, Indonesia. Teknik Kimia Unsyiah juga telah mendapatkan akreditasi A dari BAN PT. Program Studi Teknik Kimia (PSTK) Fakultas Teknik Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) sudah berdiri sejak tahun 1977 sebagai respon terhadap pertumbuhan kawasan industri di bagian utara Provinsi Aceh dan telah menjadi pilihan bagi calon mahasiswa baik dari dalam maupun luar Aceh.

11. UPN Veteran Jawa Timur


Jurusan Teknik Kimia adalah salah satu Program Studi yang diunggulkan oleh Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur. Jurusan ini telah didirikan sejak tanggal 17 Mei 1968.



Program Studi Teknik Kimia Fakultas Teknik UPN”Veteran” Jawa Timur telah melaksanakan kegiatan perkuliahan sejak tahun 1968, dan telah terakreditasi A. Hingga saat ini, Program Studi Teknik Kimia telah meluluskan ribuan sarjana Teknik Kimia yang bekerja di berbagai instansi, baik pemerintahan maupun swasta.

12. Universitas Katolik Parahyangan (Unpar)


Unpar merupakan Perguruan Tinggi Swasta tertua dan paling prestisius di Indonesia dan berlokasi di Bandung.Jurusan Teknik Kimia dari kampus Unpar juga telah mendapatkan akreditasi A dari BAN PT.

13. Universitas Brawijaya (UB)


Program Studi Teknik Kimia Universitas Brawijaya memiliki tujuan untuk menghasilkan lulusan yang berkemampuan akademik, ber-etika, berjiwa dan/atau berkemampuan entrepreneur.

Disamping itu juga tetap berdaya saing dalam bidang rekayasa perminyakan dan energi serta rekayasa produk hayati yang berwawasan lingkungan. Meskipun masih terakreditasi B, tidak seperti daftar universitas dengan jurusan Teknik Kimia terbaik sebelumnya, tapi peminat kampus Unibraw cukup banyak juga

14. Universitas Hasanuddin (Unhas)


Fakultas Teknik Universitas Hasanuddin adalah salah satu fakultas yang banyak diincar oleh para calon mahasiswa. Jurusan ini didirikan pada tanggal 7 September 1960.
(wyn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4391 seconds (0.1#10.140)