Tingkatkan Fasilitas Pendidikan, Wilmar Siapkan Generasi Unggul dari Kebun Sawit

Jum'at, 29 September 2023 - 16:19 WIB
loading...
Tingkatkan Fasilitas...
Para siswa naik bus antar-jemput milik PT AMP Plantation di Kejorongan, Air Kasing, Nagari Bawan, Kecamatan Ampek Nagari, Kabupaten Agam. Foto/Dok. SINDOnews
A A A
AGAM - PT AMP Plantation ( Wilmar Group ) terus berkomitmen mendukung pendidikan anak-anak di sekitar daerah operasionalnya. Hal ini demi menyiapkan generasi muda yang unggul dari wilayah sekitar perkebunan sawit.

Salah satunya yang dilakukan PT AMP Plantation yakni merenovasi dan menyediakan fasilitas pendidikan di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 19 Pasir Tinggi di Kejorongan, Air Kasing, Nagari Bawan, Kecamatan Ampek Nagari, Kabupaten Agam, Sumatera Barat. Renovasi juga dilakukan di empat sekolah lainnya yaitu TK Ayah Bunda, SDN 6 Pudung, SMPN 3 Air Kasing, dan SMPN 6 Tapian Kandis. Baca juga: Potret Anak Putus Sekolah dari Aceh sampai Papua, Jabar dan Jenjang SD Terbanyak

Kepala SD 19 Air Kasing Rika Susanti menjelaskan, PT AMP Plantation telah membantu merenovasi ruang kelas, perpustakaan, ruang guru, perumahan guru, kantin, hingga perbaikan landscape sekolah. ”Saat ini, bangunan dan fasilitas tidak kalah dengan sekolah di perkotaan,” katanya beberapa waktu lalu.

Sebelum direnovasi, kondisi sekolah cukup memprihatinkan karena dibangun seadanya dan keropos. Kini bangunan tersebut sudah permanen dan didukung fasilitas belajar yang baik. Hal itu sangat menunjang proses pendidikan bagi 600 siswa di sekolah itu.

Dari total jumlah tersebut, 80% adalah anak petani sawit dan karyawan perusahaan. “Bantuan dari perusahaan telah membantu menciptakan suasana belajar yang lebih baik,” ujarnya.

Perusahaan sawit tersebut juga menyediakan empat unit bus sekolah untuk antar-jemput siswa. Selain SDN 19 Air Kasing, bus tersebut juga untuk antar-jemput keempat sekolah lainnya yang berada di sekitar perusahaan.

Hal itu sangat membantu orang tua siswa sehingga tidak harus antar-jemput di tengah jam kerja. “Jika dibutuhkan bus-bus tersebut juga menjemput siswa yang ada ekstra kurikuler hingga sore hari,” lanjutnya.

Sekolah tersebut juga mencetak siswa berprestasi yang telah menyabet juara di sejumlah lomba, seperti pidato adat, pidato bahasa Inggris, dan menyanyi. “Kami cukup bangga karena meskipun sekolah kami di remote area, tetapi prestasi kami tidak kalah dengan siswa di kota,” tandasnya. Baca juga: Berkah Kebun Plasma Wilmar, Petani Sawit Berbondong-bondong Umrah ke Tanah Suci

Corporate Social Responsibility (CSR) Coordinator PT AMP Plantation Agung Sriyono menuturkan, perusahaan berkomitmen terus berkontribusi menyiapkan generasi unggul. Anak-anak adalah generasi penerus bangsa yang harus dipersiapkan sebaik mungkin.

Lokasi mereka yang berada di tengah perkebunan sawit tidak boleh menjadi penghalang untuk berprestasi di dunia pendidikan. “Untuk mempersiapkan generasi unggul diperlukan perhatian dari semua pihak,” katanya.
(poe)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Hadirkan Pemerataan...
Hadirkan Pemerataan Pendidikan, HISMINU dan MPK Dukung Permendikdasmen No 1/2025
Berdampingan dengan...
Berdampingan dengan AI, GSM Fokus Peningkatan Kualitas Guru
Penggagas Gerakan Sekolah...
Penggagas Gerakan Sekolah Menyenangkan Tawarkan Konsep Pendidikan di Indonesia
Tegas, Prabowo akan...
Tegas, Prabowo akan Maksimalkan Teknologi untuk Tingkatkan Mutu Pendidikan
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Beasiswa untuk Mahasiswa Universitas Wijaya Putra
12 Siswa Mendapat Beasiswa...
12 Siswa Mendapat Beasiswa Wilmar Kuliah di Instiper Yogyakarta
Pendidikan Indonesia,...
Pendidikan Indonesia, ke Mana?
Billy Mambrasar Tepis...
Billy Mambrasar Tepis Isu Soal Akses Khusus Program MBG
Kasus Suap Rp60 Miliar...
Kasus Suap Rp60 Miliar ke Ketua PN Jaksel Dinilai Bentuk Perampokan Keadilan
Rekomendasi
5 Mobil China dengan...
5 Mobil China dengan Ekspor Terbesar, Ternyata Bukan BYD
Marc Marquez Menang...
Marc Marquez Menang Sprint Race MotoGP Prancis 2025
Kemenangan atau Mati...
Kemenangan atau Mati Syahid, Pilot Pakistan Tandatangani Surat Perintah Kematian
KM ITB Tuntut Polri...
KM ITB Tuntut Polri Bebaskan Mahasiswi Pengunggah Meme Prabowo-Jokowi
50 Ucapan Hari Waisak...
50 Ucapan Hari Waisak 2025 yang Penuh Kedamaian dan Bermakna
Peneliti UI Soroti Ketangguhan...
Peneliti UI Soroti Ketangguhan Bulog di Usia 58: Pilar Utama Swasembada yang Tak Tergoyahkan
Berita Terkini
35 Contoh Soal Penalaran...
35 Contoh Soal Penalaran Numerik Kepolisian 2025 Lengkap dengan Kunci Jawaban
Seleksi Mandiri ITB...
Seleksi Mandiri ITB 2025 Dibuka, Ada Jalur Beasiswa dan KIP Kuliah
Riwayat Pendidikan Prilly...
Riwayat Pendidikan Prilly Latuconsina, Pacar Omara Esteghlal yang Jadi Dosen di LSPR
Riwayat Pendidikan Jenderal...
Riwayat Pendidikan Jenderal Gatot Nurmantyo, Mantan Panglima TNI di Era Joko Widodo
Kemendiktisaintek Luncurkan...
Kemendiktisaintek Luncurkan Kampus Berdampak: Dorong Perguruan Tinggi Jadi Motor Perubahan Sosial
Pendidikan Indonesia...
Pendidikan Indonesia di Titik Nadir? Ini Seruan Kritis GSM pada Hardiknas 2025
Infografis
Ini 4 Cara Tingkatkan...
Ini 4 Cara Tingkatkan Karier meski Kerja dari Rumah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved