Gandeng Universitas Ternama, APP Group Gelar Program Perekrutan Alumni Menjadi Karyawan

Kamis, 26 Oktober 2023 - 14:58 WIB
loading...
Gandeng Universitas...
APP Group menggandeng berbagai universitas terkemuka di Indonesia untuk melaksanakan program perekrutan alumni perguruan tinggi. Foto/APP.
A A A
JAKARTA - Dalam upaya mendukung pembangunan sumber daya manusia di Indonesia, APP Group menggandeng berbagai universitas terkemuka di Indonesia untuk melaksanakan program perekrutan alumni perguruan tinggi tersebut.

Program ini berjalan sejak akhir September 2023 lalu sampai dengan 16 November 2023 di berbagai daerah. Sejumlah perguruan tinggi yang digandeng ialah Universitas Gadjah Mada, Institut Teknologi Bandung, Universitas Negeri Malang, Universitas Negeri Semarang, Universitas Sriwijaya, Universitas Sumatera Utara, Universitas Katolik Soegijapranata, Universitas Katolik Atma Jaya, Universitas Katolik Widya Mandala, dan Institut Pertanian Stiper.

Pada kunjungan APP Group ke Universitas Negeri Malang (UM), Direktur Kemahasiswaan dan Alumni UM Dr. Heny Kusdiyanti menekankan pentingnya aktivitas mahasiswa selama perkuliahan sebagai salah satu pertimbangan utama dalam proses perekrutan oleh perusahaan.

Baca juga: Unair Punya Guru Besar Baru Bidang Uroginekologi Rekonstruksi, Ini yang Dipelajari

"Mahasiswa yang aktif dalam berbagai organisasi atau yang sering menjuarai kompetisi memiliki nilai tambah dibandingkan dengan mahasiswa yang hanya fokus pada rutinitas kuliah," jelas Heny, melalui siaran pers, Kamis (26/10/2023).

Sementara itu, Sekretaris Lembaga Pengembangan Pendidikan dan Profesi Universitas Negeri Semarang (Unnes) Mohamad Ikhwan Rosyidi, menekankan betapa pentingnya bagi mahasiswa untuk memiliki rencana dalam menyusun karier ke depannya.

“Mahasiswa perlu mengetahui passion dari diri masing-masing dan ke arah mana nantinya ingin mengembangkan karier mereka. Event yang diadakan oleh APP hari ini merupakan sesi yang sangat bagus bagi mahasiswa untuk menyadari betapa pentingnya memiliki career planning ke depannya. Di samping itu, event ini sebagai penanda mulainya hubungan kerja sama antara Unnes dengan APP (20/10)," tutur Ikhwan.

Di tempat terpisah, Direktur APP Suhendra Wiriadinata mengungkapkan, talenta muda adalah kunci masa depan industri, dan menekankan pentingnya kolaborasi antara industri dan dunia pendidikan.

Baca juga: 6 Kampus Jurusan Teknik Pertambangan Terbaik di Indonesia, Produsen Pakar Sumber Daya Mineral

"Kami mendukung visi pemerintah dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Indonesia. Melalui kerja sama ini, kami berharap dapat memberikan kesempatan kepada lulusan terbaik untuk berkontribusi secara aktif dalam industri dan pembangunan nasional," terang Suhendra.

Talent Acquisition APP Yohanna menyampaikan rasa terima kasihnya kepada kampus-kampus yang telah memberikan kesempatan bagi APP untuk melaksanakan kegiatan rekrutmen di kampus. "Kami menyambut baik kerja sama ini dan berharap sinergi antara pihak kampus dan APP dapat memberikan manfaat bagi kedua belah pihak," ungkap Yohanna.

Dengan dilaksanakannya kegiatan ini, diharapkan para alumni mendapat kesempatan yang lebih luas untuk berkarier di APP, sekaligus mendukung visi pembangunan sumber daya manusia yang handal dan kompeten bagi masa depan
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
7 Perguruan Tinggi di...
7 Perguruan Tinggi di Indonesia yang Punya Hutan Kampus, Luasnya Berhektare-hektare
MNC University-MarkPlus...
MNC University-MarkPlus Institute Perkuat Sinergi Akademik dan Industri
Forum Alumni Telkom...
Forum Alumni Telkom University Dukung Asta Cita Pendidikan Tinggi
BWI Dukung Wakaf Perguruan...
BWI Dukung Wakaf Perguruan Tinggi untuk Pembiayaan Tridharma Pendidikan
MNC University dan Politeknik...
MNC University dan Politeknik Tempo Jalin Kerja Sama dalam Tridharma Perguruan Tinggi
Beasiswa Belum Mampu...
Beasiswa Belum Mampu Tingkatkan APK Pendidikan Tinggi, Kemendikti Susun Strategi Nasional
Mendikti Saintek Terbitkan...
Mendikti Saintek Terbitkan Kepmen Baru, Atur Pengembangan Karier Dosen
PASMAM 2025, FISIP Unpas...
PASMAM 2025, FISIP Unpas Gelar Lomba Simulasi Sidang ASEAN
Pradita University Cetak...
Pradita University Cetak Lulusan Unggul, Siap Hadapi Tantangan Dunia Kerja
Rekomendasi
Prabowo dan Megawati...
Prabowo dan Megawati Akan Bertemu usai Lebaran, Apa yang Dibahas?
Aksi Anti Tesla Meluas,...
Aksi Anti Tesla Meluas, Keamanan Pemilik dan Karyawan Semakin Terancam
Dihantui Tarif AS, Rupiah...
Dihantui Tarif AS, Rupiah Terancam Tembus Rp17.000 - IHSG Rontok
Dibayangi Tarif Trump,...
Dibayangi Tarif Trump, Harga Emas Terbang ke Rp1.836.000 per Gram
Prediksi Real Madrid...
Prediksi Real Madrid vs Barcelona di Final Copa del Rey 2025
Arus Lalu Lintas di...
Arus Lalu Lintas di Jalur Puncak Meningkat, Polisi Berlakukan Sistem One Way
Berita Terkini
Jurusan D3 dan D4 Paling...
Jurusan D3 dan D4 Paling Diminati di SNBT 2024, Politeknik Mana Paling Unggul?
2 jam yang lalu
Jadwal Pencairan KJP...
Jadwal Pencairan KJP Plus Bulan April 2025, Orang Tua Simak Ya
2 jam yang lalu
Ini 7 Sekolah yang Dikecualikan...
Ini 7 Sekolah yang Dikecualikan dari Ketentuan SPMB 2025
19 jam yang lalu
SPMB 2025 Dibuka Mei,...
SPMB 2025 Dibuka Mei, Ini Jadwal Resmi Pengganti PPDB dari Kemendikdasmen
20 jam yang lalu
Biaya Kuliah Kedokteran...
Biaya Kuliah Kedokteran di 5 PTN Pulau Sumatera Jalur Mandiri 2025: Unand, Unsri, USK, USU, dan Unri
23 jam yang lalu
Profil Pendidikan Ray...
Profil Pendidikan Ray Sahetapy, Aktor Legendaris Indonesia
1 hari yang lalu
Infografis
Rezim Zelensky Panik,...
Rezim Zelensky Panik, Rusia dan AS Kompak Tekan Ukraina Gelar Pemilu
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved