Sosok Ega Ayu, Peraih KIP Kuliah yang Lulus Cum Laude dari UNY

Jum'at, 01 Maret 2024 - 16:20 WIB
loading...
A A A
Baca juga: Lulus Cumlaude di PENS, Penerima Beasiswa Gojek Diterima Kerja Jadi Web Developer

“Penghasilan orang tua yang hanya mampu untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari membuat saya berpikir dua kali untuk melanjutkan kuliah. Apalagi saya memiliki adik yang juga masih sekolah," ucap Ega.

Ega mengungkapkan, awalnya ia memutuskan untuk masuk ke SMK dan mengambil jurusan Elektronika Audio Visual karena orientasinya bisa langsung bekerja dan membantu perekonomian keluarga. Namun ditengah-tengah masa sekolah, ia membulatkan tekad meraih mimpi untuk melanjutkan ke perguruan tinggi.

“Sewaktu SNMPTN saya mencoba mengambil jurusan Manajemen dan Ilmu Komunikasi, namun tidak lolos. Saya mencoba lagi ikut UTBK SBMPTN walaupun waktu itu dibarengi dengan Ujian Kelulusan Kejuruan yang juga cukup menyita pikiran dan tenaga. Alhasil dengan modal niat dan giat belajar saya lolos di UNY,” terangnya.

Selama kuliah di UNY, Ega terus berproses agar berkembang menjadi individu yang lebih baik dan tidak menyia-nyiakan kesempatan menimba ilmu. Meskipun sempat menjalani kuliah online karena pandemi namun hal itu tidak menghalanginya untuk tetap aktif berorganisasi di kampus.

Gadis kelahiran 24 September 2000 ini mengikuti beberapa organisasi seperti UNSTRAT dan UKM Limlarts. Di UKM Limlarts Ega bergabung di departemen PSDM dan juga pernah menjadi Kadep dan DPO di UKM tersebut.

“Saya sangat bersyukur bisa mendapat bantuan pendidikan KIP Kuliah. Karena itu saya tidak akan menyia-nyiakan waktu kuliah saya” jujur Ega.

Baca juga: 4 Perbedaan Gelar Cumlaude, Magna Cumlaude, Summa Cumlaude, dan Maxima Cumlaude

Masuk semester 6, warga Jabung, Pandowoharjo, Sleman tersebut menjadi guru les mengajar calistung untuk anak PAUD dan TK. Ia juga mengajar anak-anak SD untuk semua mata pelajaran dengan sistem door to door ke rumah muridnya.

Selama masa skripsi, Ega juga sudah bekerja menjadi guru honorer di salah satu SMP swasta. Selain untuk mencari biaya tambahan dan mengisi waktu yang cukup luang, pekerjaan ini menjadi satu langkah pertama untuk meraih cita-citanya sebagai seorang guru.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1517 seconds (0.1#10.140)