PPIM UIN Jakarta Gelar Konferensi Internasional Perkuat Gagasan Moderasi dalam Islam

Jum'at, 10 Desember 2021 - 12:05 WIB
loading...
A A A
Untuk memperkuat gagasan tersebut, Pusat Pengkajian Islam dan Masyarakat (PPIM) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta menyelenggarakan “The 3rd Studia Islamika International Conference” pada 10-11 Desember 2021. Ini adalah konferensi yang diselenggarakan secara rutin sejak 2014 yang mempertemukan ratusan pengkaji Islam Indonesia dan Asia Tenggara yang hadir dari seluruh penjuru dunia.

Berbeda dengan gelaran sebelumnya, dengan mempertimbangkan kondisi pandemi, konferensi kali ini akan dilaksanakan secara daring melalui aplikasi Zoom. Berkat dukungan dari Direktorat Jenderal Pendidikan Islam, Kementerian Agama RI, konferensi tahun ini akan membawakan tema utama yaitu “Washatiyah Islam: Traditions and Challenges”.

Sebanyak 4 sesi diskusi akan digelar dalam konferensi ini yaitu:
1. The Roots of the Islamic Washatiyah Tradition in Southeast Asia;
2. Accomodation for Islamic Washatiyah and Local Culture Meetings;
3. The Establishment of the Southeast Asia Islamic Washatiyah Tradition; dan
4. Violence Extremism and Terrorism as Challenges of Islamic Washatiyah.

Konferensi ini akan dibuka oleh pemaparan pidato kunci yang akan dibawakan oleh Prof. Dr. Azyumardi Azra, CBE (Cendekiawan Muslim dan Editor-In-Chief Jurnal Studia Islamika) dan Prof. Dr. Muhammad Ali Ramdani (Direktur Jenderal Pendidikan Islam, Kementerian Agama RI).

Selanjutnya sebanyak 14 pakar kajian Islam Indonesia dan Asia Tenggara dari sejumlah negara di Asia, Australia, Amerika, dan Australia akan menyampaikan gagasannya dalam empat sesi tersebut. Berikut adalah narasumber utama konferensi tersebut:

1. Prof. Dr. Azyumardi Azra, CBE (UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Indonesia)
2. Prof. Dr. Muhammad Ali Ramdani (Direktur Jenderal Pendidikan Islam, Kementerian Agama RI)
3. Prof. Dr. Oman Fathurahman (UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Indonesia)
4. Prof. Dr. Jamhari Makruf (Universitas Islam Internasional Indonesia)
5. Lukman Hakim Saifuddin (Menteri Agama RI 2014-2019)
6. Prof. Dr. Peter G. Riddell (SOAS, University of London, Inggris)
7. Prof. [Ris.] Dr. Ahmad Najib Burhani (Badan Riset dan Inovasi Nasional, Indonesia)
8. Prof. Nina Nurmila, Ph.D (Fahmina Institute, Indonesia)

9. Prof. Dr. Imtiyaz Yusuf (International Islamic University, Malaysia)
10. Prof. Dr. Robert W. Hefner (Boston University, Amerika Serikat)
11. Prof. Amelia Fauzia, Ph.D (UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Indonesia) 12. Dr. Greg Soetomo (Loyola School of Theology, Filipina) 13. Prof. Dr. Siti Ruhaini Dzuhayatin (UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta)
14. Prof. Ali Munhanif, Ph.D (UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Indonesia)
15. Prof. Noorhaidi Hasan, Ph.D (Universitas Islam Internasional Indonesia)
16. Prof. Eka Srimulyani, Ph.D (UIN Arraniry Banda Aceh, Indonesia).
(mpw)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1762 seconds (0.1#10.140)