10 Jurusan Kuliah yang Cocok bagi Siswa Lulusan SMK

Kamis, 13 Januari 2022 - 15:49 WIB
loading...
A A A
Jurusan ini akan mempelajari tentang pengetahuan dan keterampilan dalam melakukan perencanaan, korespondensi, pengarsipan, pendataan, hingga penyediaan segala administrasi perkantoran.

Lulusannya bisa menjadi seorang Sekretaris, Staf Administrasi, General Affairs, maupun Staf Legal di suatu perusahaan seperti manufaktur, IT, dan perbankan.

7. Jurusan Pariwisata
Ingin melanjutkan kuliah di Jurusan Pariwisata karena kamu lulusan SMK dengan bidang keahlian yang sama? Keinginan ini bisa dilakukan karena bisa memperdalam ilmu tersebut dan menggapai impian kariermu di jurusan ini.

Nantinya, kamu akan mempelajari lebih lanjut mengenai bidang pariwisata yang meliputi manajemen destinasi wisata, manajemen tour dan travel, hingga perhotelan.

Salah satu keterampilan yang harus kamu punya saat kuliah di jurusan ini adalah komunikasi yang baik. Keterampilan ini penting karena nantinya kamu akan bertemu dengan banyak wisatawan dari berbagai negara.

Prospek kerja lulusan Pariwisata sangatlah luas. Kamu bisa menjadi seorang Pemandu Wisata, Pengusaha Perjalanan Wisata, Manajer Tempat Wisata, dan Concierge Hotel.

8. Jurusan Tata Busana
Selain keterampilan menjahit, sebagai lulusan SMK Program Keahlian Tata Busana, kamu juga akan dibekali dengan keterampilan lain seperti mendesain baju, membuat pola, mengenal jenis bahan, hingga membuat project tentang fashion.

Berbagai keterampilan tersebut bisa menjadi dasar untuk melanjutkan kuliah di jurusan terkait, misalnya Jurusan Tata Busana atau Fashion Design.

Menariknya, di jurusan ini juga akan diajari mengenai cara marketing dan manajemen bisnis fashion yang baik, fotografi untuk fashion, hingga menggambar model.

Sebagai mahasiswa Jurusan Pariwisata, biasanya di akhir semester perkuliahan, kamu akan diberikan tugas untuk mengadakan suatu event fashion show dengan menampilkan baju rancanganmu sendiri.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2099 seconds (0.1#10.140)