Tips Membuat Desain Keren Ala Mahasiswa IPB University

Sabtu, 05 Maret 2022 - 16:37 WIB
loading...
Tips Membuat Desain...
Digital Design Workshop IPB University. Foto/Tangkap layar laman IPB University
A A A
JAKARTA - Himpunan Mahasiswa Akuakultur Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK) IPB University menggelar Digital Design Workshop secara daring yang merupakan rangkaian AQUABOOST 2022. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan potensi mahasiswa dan masyarakat umum mengenai dunia desain.

Digital Design Workshop mengundang narasumber Muhammad Restya Fathin yang merupakan mahasiswa IPB University dari Fakultas Teknologi Pertanian. Mahasiswa IPB University tersebut berkesempatan mengikuti program magang di bagian Production Division, Universe Internship.

Workshop Digital Design dilakukan secara ber-series, Workshop 1 mengangkat tema “Upgrade Your Poster for Creativity with Adobe Illustrator” dan Workshop 2 bertemakan “Create Your Perfect Poster Without Limitation With Adobe Illustrator”.

Pada Workshop 1, narasumber memaparkan materi mengenai pentingnya kreativitas dalam membuat poster. Tidak hanya itu, ia juga menjelaskan prinsip yang perlu diperhatikan dalam membuat desain, serta jenis dan fungsi tools yang ada di aplikasi Adobe Illustrator.

Baca: Ada Kendala Saat Daftar KIP Kuliah? Ini yang Harus Dilakukan

Sementara, Workshop 2 dilakukan dengan metode ‘learning by doing.’ Dalam sesi ini, narasumber mempraktekkan bagaimana cara membuat poster infografis dengan menggunakan Adobe Illustrator.

Fathin menjelaskan, hal yang perlu diperhatikan dalam pembuatan poster infografis adalah tampilan layout, pemilihan warna, dan pemilihan font yang menarik agar tidak terkesan monoton. Ia juga menyampaikan terkait tips dan trik mengenai pembuatan desain poster.

Baca juga: Dear Calon Mahasiswa, Passing Grade Bukan Jadi Prediksi Peluang Diterima di Unpad

“Kita harus paham dengan konteks yang ingin kita sampaikan dalam poster, banyak mencari referensi di berbagai internet untuk membantu menentukan konsep dan ide, lalu merumuskan konsep dan sketsa agar lebih terstruktur, serta mengeksekusi hasil dari sketsa yang sudah dibuat untuk mengetahui trial and error,” kata Fathin.

Mahasiswa IPB University itu juga menjelaskan, untuk membantu mengembangkan kemampuan skill desain, harus berani mengambil peran untuk ikut kepanitiaan maupun organisasi di bidang kreatif, recreate hasil karya orang lain, dan mengambil project.
(nz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jadwal dan Persyaratan...
Jadwal dan Persyaratan Pendaftaran Jalur Ketua OSIS 2025 di IPB University
Kedokteran Herbal Jadi...
Kedokteran Herbal Jadi Ciri Khas dan Keunggulan FK IPB University
Daya Tampung Fakultas...
Daya Tampung Fakultas Ekologi Manusia IPB 2025, Ada Jalur Ketua OSIS
Kembangkan Mikroba dari...
Kembangkan Mikroba dari Taman Nasional, Guru Besar IPB Raih Penghargaan dari Menteri LHK
Mahasiswa Baru IPB Tewas...
Mahasiswa Baru IPB Tewas Tergantung, Kampus akan Koordinasi dengan Kepolisian
IPB Terima 768 Camaba...
IPB Terima 768 Camaba di Jalur Mandiri 2024, Pengumuman dan Registrasi Klik Link Ini
Tingkatkan Profesionalitas,...
Tingkatkan Profesionalitas, SKHB IPB Gelar Pelatihan Bagi Anggota Komisi Etik Hewan
Jalur Mandiri SM-IPB...
Jalur Mandiri SM-IPB 2024 Dibuka, Bisa Pakai Nilai UTBK atau Ujian Online
Ini Rute Naik Kendaraan...
Ini Rute Naik Kendaraan Pribadi dan Umum Menuju Lokasi UTBK 2024 di IPB University
Rekomendasi
Piramida Bawah Air Diklaim...
Piramida Bawah Air Diklaim Lebih Tua dari yang Ada di Mesir
Ledakan Dahsyat Pelabuhan...
Ledakan Dahsyat Pelabuhan Iran Tewaskan 40 Orang dan 1.242 Luka, Ini Respons Khamenei
Kenalkan 3 Model Konsep,...
Kenalkan 3 Model Konsep, Jeep Janji Akan Masuk Dapur Produksi
Yuke Bassist Dewa 19...
Yuke Bassist Dewa 19 Diduga Tabrak Anak Kecil hingga Tak Sadarkan Diri
PCP Raih Standar Internasional...
PCP Raih Standar Internasional Tertinggi Keselamatan dan Kesehatan Kerja
15 Negara Bakal Dapat...
15 Negara Bakal Dapat Negosiasi Istimewa dari AS, Bagaimana Indonesia?
Berita Terkini
Apakah Hari Pendidikan...
Apakah Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2025 Sekolah Libur?
1 jam yang lalu
Jadwal Terbaru Libur...
Jadwal Terbaru Libur Sekolah Bulan Mei 2025, Banyak Tanggal Merah!
2 jam yang lalu
Riwayat Pendidikan Jenderal...
Riwayat Pendidikan Jenderal Purnawirawan Try Sutrisno, Mantan Panglima ABRI hingga Wakil Presiden
4 jam yang lalu
Raker PP KAUJE di Madiun,...
Raker PP KAUJE di Madiun, Resmikan Beasiswa Kakak Asuh dan Gagas Kampus UNEJ
20 jam yang lalu
BINUS University Komitmen...
BINUS University Komitmen Cetak Sineas Muda Unggul
1 hari yang lalu
Kisah Dewi Agustiningsih,...
Kisah Dewi Agustiningsih, Anak Sopir Lulusan SMP Jadi Doktor Termuda UGM dan Jabat Dosen ITB
1 hari yang lalu
Infografis
Tips Sehat supaya Asam...
Tips Sehat supaya Asam Urat Tidak Ganggu saat Mudik
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved