PBSI UIN Jakarta Kembali Menggelar Pekan Apresiasi Sastra dan Drama Ketujuh

Senin, 21 Maret 2022 - 16:21 WIB
loading...
A A A
"Pestarama berhasil menjadi medium penyampaian pesan-pesan moral kepada generasi muda untuk terus produktif dalam berkreasi, serta memberikan inspirasi yang mencerdaskan dan mencerahkan.” Ujar Dr. Sururin,M.Ag dalam pemberian testimoni khusus mengenai Pestarama, Sabtu (19/3/2022).

Terkait pementasan teater yang akan digelar, naskah-naskah terbaik karya Wisran Hadi yang dipilih, meliputi Singa Podium, Makam Dipertuan, Nyonya-nyonya, Penjual Bendera, Nilam Sari, RoH, dan Salon Song.

Berbagai judul naskah tersebut akan dipentaskan secara bergerilya setiap hari dengan sajian khas adaptasi oleh mahasiswa-mahasiswa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI), UIN Jakarta.

Tak hanya berbentuk konvensional, melainkan juga menghadirkan bentuk dramatical reading di salah satu naskah. Selanjutnya, Pestarama juga menghadirkan pameran khusus yang akan menyajikan kumpulan dokumentasi karya dan jejak kekaryaan yang pernah ditelurkan Wisran Hadi di dunia kebudayaan.

Pameran khusus yang dirancang secara apik ini menjadi pelengkap yang khas dan dapat dinikmati selama pagelaran Pestarama.

Tak hanya itu, Pestarama juga menghadirkan sesi webinar nasional dengan tajuk “Merawat Jati Diri Bangsa di Era Disrupsi Melalui Karya Sastra.” Melaluinya, Pestarama mengajak seluruh mahasiswa, akademisi, pegiat sastra dan budaya, sampai masyarakat umum untuk turut berdiskusi bersama.

Selain itu, Pestarama juga membangun narasi solutif yang digali melalui dunia sastra dan karya-karyanya untuk menjawab tantangan zaman yang semakin erat berjalan beriringan dengan potensi disruptif.

Bersama dengan pembicara-pembicara kompeten di bidangnya, mulai dari Dede Pramayoza, M. Yoesoef, Firman Venayaksa, Abdul Wachid, sampai Sastri Sunarti, webinar nasional akan dilaksanakan pada 21 Maret 2022 secara daring melalui kanal Zoom Cloud Meeting.

Selanjutnya, melanjutkan tradisi intelektual yang ada, Pestarama juga menghadirkan sesi bedah dan diskusi buku bersama salah satu sastrawan ternama. Mengangkat tajuk “Ngobook-Ngobook: Menangkap Sejarah dan Realitas Melalui Novel Laut Bercerita,” bersama penulisnya langsung, Leila S. Chudori, Pestarama akan menggelar diskusi santai dan terbuka untuk umum secara daring pada 22 Maret 2022 melalui kanal yang sama.

Pestarama juga dilengkapi dengan sesi acara panggung ekspresi. Digelar secara langsung pada 27 Maret 2022, di panggung sederhana ini nantinya Pestarama bersama komunitas-komunitas di lingkungan kampus akan menyuarakan ekpresi-ekpresi kesenian melalui musik, puisi, orasi, dll, untuk bersama-sama merawat dan menghidupkan kembali roda kebudayaan sesuai dengan tujuan diadakannya Pestarama sejak awal.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2057 seconds (0.1#10.140)