Perkuat Penelitian, MAN 1 Kota Malang Mulai Banjir Prestasi di Kompetisi Riset

Senin, 03 Oktober 2022 - 16:41 WIB
loading...
A A A
Sebelum MAN 1 Kota Malang, Binti Maqsudah memimpin Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Kota Malang meraih kemajuan yang berhasil dipertahankan oleh penerusnya hingga sekarang. Selanjutnya, kiprah Binti Maqsudah berlanjut sebagai Kepala MAN 2 Kota Malang. Di era kepemimpinannya, madrasah ini juga mengalami kemajuan pesat dan itu bertahan sampai sekarang.

Sekitar satu setengah tahun jelang pensiun, Binti Maqsudah diminta memimpin MAN 1 Kota Malang dan hasilnya mulai kelihatan. Selain sarana prasarana yang semakin lengkap dan modern, MAN 1 Kota Malang mulai akrab dengan prestasi, baik di tingkat provinsi maupun nasional, terutama di bidang riset atau penelitian.

“Alhamdulillah, prestasi di bidang riset terus kita dorong. MAN 1 Kota Malang pun semakin kompetitif. Bahkan, prestasinya sudah bisa melampaui lembaga pendidikan lainnya,” ujar Binti Maqsudah dengan mata berkaca-kaca.

Dia lalu menyebut beberapa capaian siswanya di bidang penelitian. Selain dua penelitian yang sudah diganjar medali emas, saat ini MAN 1 Kota Malang sedang mewakili Kota Malang dalam kompetisi riset yang digelar Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN).

“Pada ajang Madrasah Young Researchers Super Camp (MYRES) tahun 2022 tingkat nasional, MAN 1 Kota Malang bahkan meloloskan empat tim, lebih banyak dari lainnya,” terang Binti Maqsudah.

“MAN 1 Kota Malang juga meloloskan empat timnya pada Indonesian Science Project Olympiad atau ISPO 2022,” sambungnya.

Ditanya rahasianya, Binti Maqsudah menjelaskan bahwa peran pembina sangat penting. Binti Maqsudah juga mengajak sejumlah siswa didiknya yang sekarang sudah kuliah untuk ikut membina tim riset MAN 1 Kota Malang.

“Dengan peran para pembina yang sedang kuliah, tim riset MAN 1 Kota Malang bisa berbagi ide penelitian. Mereka juga mendapat akses untuk memanfaatkan lab kampus, bahkan bisa mendapat pembinaan dari para dosen dan professor,” paparnya.

Dengan beragam keterbatasan yang ada, Binti Maqsudah yakin bahwa setiap madrasah punya keunggulannya masing-masing. Ada madrasah yang menonjol di bidang akademik, ada madrasah yang menonjol di bidang non akademik. Ada yang hebat di olimpiade, ada yang di riset atau penelitian, atau robotik, olah raga, dan bidang lainnya.

Binti Maqsudah mengaku bangga dengan perkembangan MAN 1 Kota Malang. Para siswa terus bergeliat. Prestasi di bidang robotik juga mulai nampak. “Alhamdulillh Tim MAN 1 Kota Malang juga telah mendapat penghargaan di bidang robotik,” tuturnya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Keren, Siswa MAN 4 Jakarta...
Keren, Siswa MAN 4 Jakarta Berhasil Diterima di 13 Kampus Top Dunia
Siswa MAN 4 Jakarta...
Siswa MAN 4 Jakarta Raih Penghargaan Outstanding Cambridge 2025
Wamenag Kunjungi Menteri...
Wamenag Kunjungi Menteri Hukum, Bahas Pemekaran Ditjen Pendidikan Islam
10 MAN Terbaik di Indonesia...
10 MAN Terbaik di Indonesia Berdasarkan Nilai UTBK untuk Rekomendasi PPDB 2024
Pendaftaran Seleksi...
Pendaftaran Seleksi Universitas Al-Azhar Mesir 2024 Dibuka, Ada Jalur Beasiswa
Teliti Kulit Pisang,...
Teliti Kulit Pisang, 5 Siswa MAN 4 Jakarta Raih Emas di Lomba Riset Internasional
Jamin Kualitas Guru...
Jamin Kualitas Guru Besar, Kemenag Gelar Uji Kompetensi
5 Fakta Terbaru Video...
5 Fakta Terbaru Video Mesum Guru dan Siswi di Gorontalo, Ternyata Ada Versi 7 Menit
Buka PPG 2024, Plt Dirjen...
Buka PPG 2024, Plt Dirjen Pendis Optimistis Guru PAI Makin Berdaya Saing
Rekomendasi
Korban Tewas Akibat...
Korban Tewas Akibat Ledakan Amunisi Kedaluwarsa di Garut Bertambah Jadi 13 Orang
Libur Waisak 2025, Contraflow...
Libur Waisak 2025, Contraflow Tol Jagorawi Arah Puncak Dihentikan Siang Ini
Israel Peringatkan Warga...
Israel Peringatkan Warga Yaman Tinggalkan 3 Pelabuhan yang Dikuasai Houthi, Bakal Diserang Besar-besaran
Profil Fardan Ary Setyawan,...
Profil Fardan Ary Setyawan, Top Skor EPA U-16 Anak Eko Setyawan Anggota Exco PSSI
Luar Biasa, Pahala Zikir...
Luar Biasa, Pahala Zikir Ini Membuat Malaikat Bingung Mencatatnya
11 Tewas Akibat Ledakan...
11 Tewas Akibat Ledakan Amunisi Kedaluwarsa di Garut, Kodam Siliwangi: Kita Dalami
Berita Terkini
Mengenal 3 Jalur Mandiri...
Mengenal 3 Jalur Mandiri Universitas Jember 2025 dan Jadwal Pendaftarannya
Untar Siapkan Lulusan...
Untar Siapkan Lulusan Berkualitas lewat Sertifikasi Profesi
Kapan Pendaftaran Beasiswa...
Kapan Pendaftaran Beasiswa LPDP Tahap 2 2025 Dibuka? Ini Perkiraan Jadwalnya
Perbedaan 3 Nama Panggilan...
Perbedaan 3 Nama Panggilan Pelajar Sekolah Kedinasan, Taruna, Praja, dan Mahasiswa
2 Sekolah Kedinasan...
2 Sekolah Kedinasan Ini Siap Buka Pendaftaran Calon PNS 2025
Beasiswa LPDP Program...
Beasiswa LPDP Program Master ke Irlandia 2025 Dibuka, Simak Syaratnya
Infografis
Libur Lebaran 28 Maret-1...
Libur Lebaran 28 Maret-1 April 2025, Waspadai Banjir Rob Jakarta
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved