Riwayat Pendidikan Cak Lontong, Komedian Lulusan ITS Ditunjuk Jadi Ketua Timses Pramono-Rano

Jum'at, 06 September 2024 - 14:40 WIB
Baca juga: Riwayat Pendidikan Prof Dwikorita Karnawati, Kepala BMKG dan Mantan Rektor UGM yang Jelaskan Mitigasi Kenaikan Air Laut

Namun komedian yang terkenal dengan salam lempernya itu pun sudah melek politik sejak lama. Cak Lontong diketahui sudah turut berpartisipasi dalam kampanye Presiden Jokowi dan Jusuf Kalla pada 2014 lalu.

Cak Lontong juga ikut turun ke lapangan dalam kampanye pasangan dari PDIP Ganjar Pranowo dan Mahfud MD pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Kini pria kelahiran Magetan, Jawa Timur itu menjadi Ketua Timses Pramono-Rano. Dikutip dari berbagai sumber, Cak Lontong bersekolah di SMP Negeri 1 Maospati, Magetan, Jawa Timur.

Baca juga: Riwayat Pendidikan Faisal Basri, Ekonom Senior Indonesia yang Berpulang di Usia 65 Tahun



Lulus dari SMP, ia yang juga bermain di sejumlah sinetron dan bahkan menjadi juri di ajang stand up comedy ini bersekolah di SMA Negeri 5 Surabaya.

SMA Negeri 5 Surabaya dikenal sebagai salah satu sekolah favorit di Kota Pahlawan. Alumninya banyak yang menjadi orang ternama di Indonesia.

Misalnya Menteri Sosial Tri Rismaharini yang sudah mengundurkan diri ke Presiden Jokowi karena maju pada Pilgub Jatim. Lalu ada Jerome Polin hingga musisi Rendy Pandugo.

Lies Hartono atau Cak Lontong yang juga menjadi bintang iklan sejumlah produk ternama kemudian melanjutkan kuliah di salah satu universitas negeri terbaik di Surabaya.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More