Sisihkan 23 Negara, 2 Tim Hipotesa MAN 1 Jembrana Raih Emas dan Perak di Ajang Riset Internasional

Senin, 21 Maret 2022 - 23:51 WIB
Dua tim Hipotesa berlomba pada 2 bidang yang berbeda. Tim pertama berkompetisi pada bidang enviromental science. Sedangkan tim kedua berkompetisi pada bidang innovation science.

Saat ditemui, ketujuh siswa MAN 1 Jembrana tersebut mengaku sangat bersyukur atas prestasi yang diraih. Mereka mengungkapkan bahwa capaian ini merupakan pemberian dari Allah SWT melalui ikhtiar dan doa. Menurut mereka prestasi ini tidak mudah diraih, mengingat harus bersaing dengan peneliti muda dari seluruh dunia. Peran pembimbing juga sangat luar biasa.

“Terima kasih kepada tim pembimbing Hipotesa, orang tua, dan seluruh civitas akademika MAN 1 Jembrana. Kami berharap hasil riset kami tidak berhenti sampai disini saja, tetapi juga dapat bermanfaat bagi orang banyak,” ujar salah satu anggota tim.

Tim pembimbing karya tulis ilmiah remaja MAN 1 Jembrana Lilik Muntamah dan Khairul Yazid menjelaskan hambatan dan kesulitan selama persiapan kompetisi dapat dilalui berkat kegigihan dan semangat para siswa-siswinya. Keduanya juga sangat bersyukur dan bangga atas capaian siswa-siswi binaannya.
(mpw)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More