Bangun Pusat MBKM, Mendikbudristek Apresiasi Unsoed

Jum'at, 08 September 2023 - 19:15 WIB
loading...
Bangun Pusat MBKM, Mendikbudristek...
Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) telah membangun Pusat MBKM. Langkah ini pun mendapat apresiasi dari Mendikbudristek Nadiem Anwar Makarim. Foto/Unsoed.
A A A
PURWOKERTO - Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) telah membangun Pusat Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Adanya Pusat MBKM itu itu pun mendapat apresiasi dari Mendikbudristek Nadiem Anwar Makarim.

Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim mengatakan, dari 26 program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang sudah diluncurkan Kemendikbudristek 10 di antaranya berkaitan langsung dengan transformasi perguruan tinggi.

Alumnus Harvard Business School itu mengatakan, hingga saat ini program MBKM yang dicanangkan pada 2020 lalu itu sudah diikuti lebih dari 760 ribu mahasiswa di seluruh Indonesia.

Baca juga: Mendikbudristek: Program MBKM Sudah Diikuti Lebih dari 760 Ribu Mahasiswa

Khusus kepada Unsoed, Nadiem menyampaikan apresiasinya yang telah menjalankan program MBKM tersebut. "Saya juga ingin menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada Unsoed yang terus menghadirkan inovasi dengan program MBKM," katanya pada Sidang Terbuka Senat Pengukuhan Profesor Kehormatan Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed), Jumat (8/9/2023).

Menurut Nadiem, Unsoed telah melakukan inisiatif yang baik, salah satunya dengan membentuk Pusat MBKM untuk memastikan keselarasan kurikulum dan manajemen kampus dengan kebijakan nasional.

Baca juga: Apakah Kampus ISI Termasuk Universitas Negeri? Simak Penjelasannya

Diketahui, Unsoed telah membentuk Pusat MBKM di bawah Lembaga Pengembangan Pembelajaran dan Penjaminan Mutu sebagai bagian dari mengakselerasi termasuk monitoring dan evaluasi implementasi MBKM di Unsoed.

"Hal tersebut menjadikan Unsoed dari tahun ke tahun mencetak alumni MBKM yang siap berkontribusi untuk daerah di Indonesia," tutur mantan petinggi Gojek ini.

Nadiem melanjutkan, keberlanjutan dari MBKM ini yang akan terus didorong dan dukungan pemerintah daerah sangat menentukan keberhasilan implementasi MBKM tersebut.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Universitas Darunnajah...
Universitas Darunnajah Buka Program MBKM Santri Mengabdi
MBKM Mandiri di Garut...
MBKM Mandiri di Garut Dukung OVOP Desa Sukamukti Menuju Pasar Global
SKB CPNS Kemendikbudristek...
SKB CPNS Kemendikbudristek 2024, Cek Rangkaian Tes dan Bobot Penilaiannya
Gibran Curhat Pernah...
Gibran Curhat Pernah Keluhkan Zonasi, tapi Tak Direspons Nadiem
Siap Bangun Negeri,...
Siap Bangun Negeri, DPP Keluarga Alumni Unsoed Resmi Dilantik
3 Inisitif Pemda dan...
3 Inisitif Pemda dan Sekolah untuk Mendukung Pendidikan Literasi Finansial
Kritisi Merdeka Belajar...
Kritisi Merdeka Belajar 4 dan 5, FSGI: Terminologi Penggerak Berdampak Negatif ke Guru
3 Alasan Nadiem Makarim...
3 Alasan Nadiem Makarim Bubarkan BSNP yang Diketuai Prof Abdul Muti Tahun 2021
26 Episode Merdeka Belajar...
26 Episode Merdeka Belajar Era Nadiem Makarim, Akankah Dilanjutkan oleh Menteri Baru?
Rekomendasi
Eddie Hall KO Brutal...
Eddie Hall KO Brutal Mariusz Pudzianowski dalam 27 Detik di Ronde Pertama
Sinopsis Sinetron Kau...
Sinopsis Sinetron Kau Ditakdirkan Untukku Eps 17: Ancaman Devan Pada Jenny
Judul Terbaru Short...
Judul Terbaru Short Series RCTI+ Sudah Bisa Ditonton Gratis
Pemilik Tesla Ganti...
Pemilik Tesla Ganti Merek Mobilnya untuk Menghindari Vandalisme
Pramono-Rano Karno Minta...
Pramono-Rano Karno Minta Dikritik Ribuan Kader PDIP Jakarta: Jangan Ragu!
Menanti Gelar Ke-20...
Menanti Gelar Ke-20 Liverpool di Liga Inggris dan Ucapan Sir Alex Ferguson
Berita Terkini
Raker PP KAUJE di Madiun,...
Raker PP KAUJE di Madiun, Resmikan Beasiswa Kakak Asuh dan Gagas Kampus UNEJ
2 jam yang lalu
BINUS University Komitmen...
BINUS University Komitmen Cetak Sineas Muda Unggul
8 jam yang lalu
Kisah Dewi Agustiningsih,...
Kisah Dewi Agustiningsih, Anak Sopir Lulusan SMP Jadi Doktor Termuda UGM dan Jabat Dosen ITB
9 jam yang lalu
5 PTN Terima Lulusan...
5 PTN Terima Lulusan dengan Ijazah Hingga 10 Tahun Terakhir, Ada Pilihanmu?
9 jam yang lalu
Pendaftaran OSN 2025...
Pendaftaran OSN 2025 Diperpanjang hingga 2 Mei, Cek Infonya di Sini
10 jam yang lalu
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
21 jam yang lalu
Infografis
Arab Saudi Bangun Gedung...
Arab Saudi Bangun Gedung Pencakar Langit Tertinggi di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved