5 Contoh Teks Doa Upacara 17 Agustus 2024, Penuh Syukur dan Harapan

Senin, 05 Agustus 2024 - 17:05 WIB
loading...
A A A
Dengan segala kerendahan hati, kami seluruh bangsa Indonesia bersimpuh, dan mengangkat tangan mempersembahkan puji dan syukur ke hadirat-Mu atas karunia dan nikmat kemerdekaan bangsa Indonesia yang ke-79 tahun 2024.

Engkaulah Maha Pencipta alam semesta ini. Oleh karena itu hanya kepada-Mu kami berserah diri dan beriman, dan hanya kepada-Mu pula kami bertawakal.

Ya Allah, Tuhan yang Maha Kuasa,

Dengan semangat proklamasi kemerdekaan Indonesia yang ke-79 ini, berikanlah kami inspirasi yang tak putus-putus untuk mengiringi langkah kami dalam menjadikan Indonesia maju, Indonesia yang mampu untuk memperkokoh kedaulatan, persatuan dan kesatuan serta berkarya tanpa batas, mampu mengungguli dengan bangsa-bangsa di dunia.

Baca juga: 15 Contoh Teks Amanat Pembina Upacara dari Berbagai Tema, Bisa Dijadikan Referensi

Ya Allah, Tuhan yang Maha Pemersatu,

Jadikanlah detik-detik proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia ini, sebagai momentum untuk dapat merekatkan rasa kesatuan dan persatuan bangsa kami dengan sepenuh jiwa, jauhkan kami dari perpecahan dan permusuhan.

Ya Allah Tuhan yang Maha Pengampun,

Ampunilah dosa dan kesalahan kami, dosa-dosa ibu bapak kami, guru-guru kami, dan para pemimpin kami. Terimalah amal dan perjuangan para syuhada kami, yang telah berjuang dengan tetesan keringat, darah dan air mata, karena kami tahu Engkau Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.

3. Contoh Ketiga


Ya Allah, Tuhan Yang Maha Kuasa, Puji syukur kami panjatkan ke hadirat-Mu. Pada keheningan malam ini, kami mengenang jasa para ksatria kusuma bangsa Indonesia yang telah gugur mendahului kami, demi kejayaan bangsa dan negara.

Dengan rasa ikhlas dari lubuk hati yang dalam, kami memohon ke hadirat-Mu, kiranya Engkau berkenan mengampuni dosa para pahlawan pendahulu kami serta menerima pengabdian dan darma bakti mereka sebagai amal syuhada bangsa dan negara kami.

Ya Allah Ya Tuhan kami, Limpahkanlah taufiq dan hidayah-Mu kepada kami. Jadikanlah jiwa dan semangat patriotisme para pahlawan pendahulu kami terus menggelora dan mengilhami setiap langkah kami membangun bangsa dan negara di tengah perubahan terus menerus tanpa henti.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2485 seconds (0.1#10.140)