Terpilih Jadi Mapres UI 2020, Ini Prestasi Dizza dan Jean

Rabu, 02 September 2020 - 18:34 WIB
loading...
A A A
Ketika diberi kesempatan untuk menjadi Mahasiswa Berprestasi UI untuk Program Vokasi 2020 Jean mengatakan banyak hal yang harus ia persiapkan seperti catatan prestasi akademik, pengalaman organisasi, karya tulis, kemampuan bahasa asing hingga kepribadian.

Untuk Pemilihan Mahasiswa Berprestasi, terang dia, ada beberapa prestasi yang diunggulkan yaitu capaian akademik serta partisipasi pada berbagai kompetisi baik di level provinsi, regional hingga internasional. Prestasi yang pernah diraih, juara 1 untuk kategori lomba English Presentation Skill dan Indonesia Public Speaking di UNY Jogja.

Lainnya, meraih juara 2 pada lomba English Public Speaking di IPB, Universitas Pancasila dan Vokasi UI. Tidak hanya itu, dirinya juga menjadi pembicara terbaik dalam Debat Bahasa Inggris di Vokasi UI, hingga meraih Juara 3 Debat Bahasa inggris di Olimpiade Ilmiah Vokasi se-Indonesia.

Pada kancah regional, dirinya juga berhasil menjadi salah satu perwakilan Indonesia sebagai pemimpin muda ASEAN di Malaysia dan Singapura dan juga menjadi Delegasi di Bali Asia International MUN, yang diikuti oleh banyak peserta dari seluruh dunia,” seru Jean.

Setelah kegiatan Pilmapres selesai, sambil menunggu hasil pemilihan di tingkat nasional. kini Jean sibuk dalam mengikuti kegiatan course online, yang disediakan oleh penyelenggara di luar negeri. “Menurutku walaupun di masa krisis seperti ini, tidak menutup kemungkinan untuk kita menambah wawasan apalagi dengan adanya teknologi penunjang seperti PC/laptop dan internet,” tutupnya.
(mpw)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1462 seconds (0.1#10.140)