Siapkan SDM Andal Era 4.0, Unpad Buka Program Magister Berbasis Proyek

Selasa, 26 Juli 2022 - 10:05 WIB
loading...
A A A
Lebih lanjut Prof. Arief menjelaskan, kebutuhan pasar akan SDM di era revolusi industri 4.0 salah satunya adalah mereka yang memiliki jiwa problem solver dan kemampuan berpikir kritis. “Unpad berupaya memenuhi kebutuhan tersebut dengan cara menawarkan program Magister Berbasis Proyek,” jelasnya.

Ada empat program peminatan yang dibuka pada Program Magister Berbasis Proyek. Tiga peminatan tersebut, yaitu: Ekonomi Digital, Data Sains, Ilmu Hukum, serta Hukum dan Manajemen Infrastruktur. Ke depan akan direncanakan untuk dibuka program peminatan lainnya yang relevan dengan kebutuhan di era revolusi industri.

Baca juga: Ini 5 Jurusan Soshum yang Paling Mudah Cari Kerja

“Empat program ini didasarkan atas tingginya permintaan pasar akan SDM di bidang hukum, ekonomi digital, data sains, dan masalah infrastruktur. Kita akan siapkan ahli atau SDM di bidang tersebut,” imbuh Prof. Arief.

Khusus untuk program ini, Unpad akan membuka perwakilan kantor di wilayah Jakarta. Pembukaan kantor ini untuk mengakomodasi urusan administratif ataupun hal-hal yang berkaitan dengan pelaksanaan pembelajaran. Khusus untuk program ini, Unpad akan membuka perwakilan kantor di wilayah Jakarta.

Pembukaan kantor ini untuk mengakomodasi urusan administratif ataupun hal-hal yang berkaitan dengan pelaksanaan pembelajaran. Secara teknis persyaratan program Magister Berbasis Proyek Unpad adalah sebagai berikut:

1. Lulusan program sarjana atau sarjana terapan yang terakreditasi oleh BAN PT/LAM dengan IPK minimal 3.00.

2. Memiliki masa kerja minimal 2 tahun.

3. Untuk lulusan di bawah dua tahun dan/atau IPK S1/S1 terapan di bawah 3.00 harus memenuhi persyaratan Tes Kemampuan Akademik (TKA) sebesar 450 dan Tes Kemampuan Bahasa Inggris (TKBI) sebesar 450 atau setara. TKA dan TKBI dikeluarkan lembaga resmi di Unpad atau lembaga lain yang diakui Unpad.

- Tes Kemampuan Akademik (TKA) dari Pusat Inovasi Psikologi Universitas Padjadajaran (PIP Unpad), PLTI Himpsi; UGM; Unair; UI dan Bappenas.
- Sertifikat English Language Test (ELT) Unpad atau tes kemampuan Bahasa Inggris dari institusi lain yang diakui Unpad, yaitu: International TOEFL (Paper-Based Test) nilai minimal 450; International TOEFL (Internet-Based Test) nilai minimal 45; International TOEFL (Computer-Based Test) nilai minimal 135; Test of English Proficiency (TOEP) dari Pusat Layanan Tes Indonesia (PLTI) nilai minimal 450; International English Language Testing System (IELTS) Academic dari institusi British Council, IALF, dan IDP nilai minimal 4,5; English proficiency dari Duolingo (https://englishtest.duolingo.com/) nilai minimal 75; dan Lembaga Bahasa dari ITB atau UPI.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2029 seconds (0.1#10.140)