5 Jurusan Sepi Peminat Tapi Punya Prospek Kerja Menjanjikan dan Gaji Tinggi

Kamis, 29 September 2022 - 09:52 WIB
loading...
A A A
Mata kuliah yang kamu dapatkan kalau mengambil jurusan Astronomi antara lain adalah Matematika, Kimia Dasar, Pengantar Keilmuan MIPA, Mekanika, Astrofisika, Mekanika Benda Langit, Tata Surya dan lain sebagainya. Lulusan jurusan Astronomi punya prospek kerja yang cerah, lho! Profesi untuk lulusan jurusan Astronomi antara lain adalah astronom, pegawai pemerintah, peneliti di berbagai lembaga-lembaga pemerintahan seperti BMKG, dan masih banyak lainnya.

Prospek kerja lulusan jurusan Astronomi ini terbilang menjanjikan, karena gaji yang didapatkan per bulannya kisaran Rp4jt-Rp33jt. Uniknya, hingga saat ini, perguruan tinggi yang menyediakan jurusan Astronomi hanya Institut Teknologi Bandung (ITB). Bukan hanya satu-satunya di Indonesia, tapi juga pertama dan satu-satunya di Asia Tenggara.

5. Jurusan Arkeologi

Pada dasarnya, jurusan arkeologi adalah kajian yang mempelajari manusia pada masa lalu maupun sekarang melalui peninjauan material yang ada. Dengan begitu, pada jurusan ini, kamu akan menganalisa dan mempelajari tentang peninggalan purbakala, peristiwa masa lampau, hingga mempelajari artefak. Mata kuliah yang kamu dapatkan jika memilih jurusan ini antara lain adalah Pengantar Teori Arkeologi, Paleoantropologi dan Bioantropologi, Keramologi, Prinsip-prinsip Penelitian Arkeologi, Peradaban Kuno dan masih banyak lagi.

Meski jurusan arkeologi di Indonesia tergolong masih sedikit, tapi berikut adalah PTN yang memiliki jurusan arkeologi, yaitu Universitas Gadjah Mada, Universitas Indonesia, Universitas Udayana, Universitas Jambi, Universitas Halu Oleo dan Universitas Hasanuddin.

Selain itu, profesi dan karier dari lulusan jurusan Arkeologi cukup beragam, yaitu Ahli Antropologi, Jurnalis Arkeologi, Sejarawan, Arkeolog, Penulis, Dosen, dan masih banyak lagi. Gaji Arkeolog Indonesia rata-rata kisaran Rp4juta-Rp7 juta per bulan. Sedangkan untuk Arkeolog yang sudah berpengalaman, gaji mereka bisa sampai ratusan juta, lho! Itulah mengapa jurusan Arkeologi menjadi salah satu jurusan yang sepi peminat tetapi memiliki prospek kerja yang menjanjikan.
(nnz)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3297 seconds (0.1#10.140)