Deretan PTN yang Menyediakan Jalur Penerimaan Khusus Ketua OSIS

Kamis, 03 November 2022 - 12:55 WIB
loading...
A A A
5. Universitas Hasanuddin (Unhas)

Unhas merupakan perguruan tinggi terbaik keenam di Indonesia versi THE WUR 2023 dengan peringkat 1.201-1.500 dunia. Unhas pun membuka jalur ketua OSIS untuk mahasiswa baru. Pendaftaran online untuk jalur ini dimulai pada Senin, 14 Februari 2022 hingga 5 Maret 2022. Sementara untuk proses pengumuman seleksi administrasi dilakukan pada 15 Maret 2022.

Dikutip dari laman Unhas, jalur mandiri program Pembinaan Bakat Kepemimpinan Bagi Ketua OSIS ini diperluas hingga ke kawasan Timur Indonesia. Untuk Sulawesi Selatan, jalur penerimaan ini telah berlangsung sejak 2019 lalu.

Rapor yang digunakan adalah semester satu sampai dengan semester lima bagi SMA/sederajat dengan masa belajar tiga tahun.
Pelamar/calon pendaftar adalah lulusan SMA/sederajat yang terakreditasi A di Sulawesi Selatan.

Persyaratan

1. SMA/Sederajat yang mempunyai NPSN
2. SMA/sederajat yang terakreditasi A di Sulawesi Selatan
3. Siswa memiliki NISN
4. Mendaftar secara online di laman PMB Unhas sesuai jadwal dengan mengunggah dokumen yang tercantum pada persyaratan dokumen.
5. Lolos verifikasi data serta memenuhi persyaratan lain yang ditentukan berdasarkan hasil tahap seleksi.

Demikian tadi lima PTN yang membuka jalur khusus penerimaan ketua OSIS pada 2022. Semoga informasi ini bermanfaat ya.
(nnz)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2249 seconds (0.1#10.140)