Mau Masuk Jurusan Teknik di SNBP 2024? Nilai Rapor Mapel Berikut Harus Bagus Ya

Selasa, 16 Januari 2024 - 15:58 WIB
loading...
Mau Masuk Jurusan Teknik di SNBP 2024? Nilai Rapor Mapel Berikut Harus Bagus Ya
Jurusan Teknik membutuhkan sejumlah nilai rapor mapel pendukung jika ingin masuk jalur SNBP 2024. Foto/Untar.
A A A
JAKARTA - Jurusan Teknik membutuhkan sejumlah nilai rapor mata pelajaran (mapel) pendukung jika ingin masuk di jalur SNBP 2024. Berikut ini daftar mapelnya.

Diketahui, jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) akan memperhitungkan nilai rapor dari semester satu hingga lima bagi SMA/SMK/MA dengan masa belajar tiga tahun atau semester satu sampai tujuh bagi SMK dengan masa belajar empat tahun.

Baca juga: 5 Jurusan Kuliah yang Nilai Matematikanya Harus Bagus di SNBP 2024

Ada mata pelajaran pendukung berdasarkan nilai rapor yang diperhitungkan di SNBP di samping portofolio dan atau prestasi dengan bobot penilaian 0 persen sampai dengan 50 persen.

Nah bagi calon mahasiswa baru yang mengincar salah satu PTN melalui jalur SNBP untuk studi jurusan teknik, berikut ini nilai mapel pendukung untuk jurusan tersebut, sesuai dengan Kepmendikbudristek No 345.

Mapel yang Diperhitungkan di Prodi Teknik atau Rekayasa


SMA Kurikulum Merdeka: Fisika/Kimia dan/atau Matematika tingkat lanjut/Matematika dari kelompok peminatan MIPA

SMA Jurusan IPA: Fisika/Kimia dan/atau Matematika dari kelompok peminatan MIPA

SMA Jurusan IPS: Matematika

SMA Jurusan Bahasa: Matematika

PTN bidang Teknik Terbaik di Indonesia


Berikut ini universitas negeri terbaik di Indonesia bidang Teknik sesuai dengan peringkat Times Higher Education (THE) World University Rankings (WUR) 20224.

1. Universitas Indonesia
2. Universitas Airlangga
3. Institut Teknologi Bandung
4. Universitas Gadjah Mada
5. IPB University
6. Universitas Sebelas Maret
7. Universitas Syiah Kuala
8. Institut Teknologi Sepuluh Nopember
9. Universitas Andalas
10. Universitas Brawijaya.
(nnz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1638 seconds (0.1#10.140)