7 Contoh Teks Anekdot Politik, Sindiran Tajam dengan Unsur Humor

Jum'at, 15 November 2024 - 10:26 WIB
loading...
A A A
Pesan di dalamnya : Pesan yang terkandung dalam anekdot ini adalah kritik terhadap maraknya praktik korupsi di kalangan politisi, terutama mereka yang memanfaatkan jabatan publik untuk kepentingan pribadi.

5. Anekdot Tentang Baju Tahanan KPK dan Humor Politik


Di sebuah kantin kantor, Sela dan Salwa sedang asyik berbicara tentang baju yang akan mereka beli setelah pulang kerja nanti. Mereka berbincang tentang berbagai pilihan merek baju dari butik-butik ternama yang ada di kota.

Sela : "Eh, Sall , aku lagi kepikiran mau beli baju Gucci deh, cantik banget! Atau mungkin Channel juga oke."

Salwa : "Iya, atau YSL juga nggak kalah keren. Baju-baju kayak gitu pasti bikin penampilan makin keren!"
Tiba-tiba, Sigit , teman mereka yang baru saja datang, ikut bergabung dalam percakapan dan menyela dengan sebuah pertanyaan yang mengejutkan.

Sigit : "Kalian tahu nggak, merek baju apa yang paling mahal?"

Sela dan Salwa langsung berpikir keras dan menyebutkan beberapa merek baju mewah yang biasa mereka dengar: Gucci, Channel, dan YSL, dengan harapan bisa menebak jawabannya dengan benar.

Sela : "Gucci dong, pasti!"

Salwa : "Channel aja, deh! Pasti harganya paling mahal!"

Sigit : "Salah semua. Yang paling mahal itu baju tahanan KPK." (Sambil tertawa)

Sela : "Hah, kok bisa? Baju tahanan KPK? Kenapa?"

Sigit : "Ya, coba deh pikir, seseorang harus mencuri uang negara ratusan juta, bahkan miliaran rupiah dulu baru bisa pakai baju itu. Baju tahanan KPK tuh emang paling mahal!" (Sambil tertawa terbahak-bahak)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0938 seconds (0.1#10.140)