Seleksi Guru PPPK: Kompetisi di Tahap II Bersifat Terbuka

Jum'at, 15 Oktober 2021 - 22:54 WIB
loading...
Seleksi Guru PPPK: Kompetisi...
Sekretaris Ditjen Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Kemendikbudristek Nunuk Suryani. Foto/tangkapan layar
A A A
JAKARTA - Kemendikbudristek memastikan pada seleksi kompetensi guru Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahap II kompetisinya bersifat terbuka. Dengan kata lain, afirmasi formasi guru pada sekolah induk hanya dibuka di tahap I saja.

Sekretaris Ditjen Guru dan Tenaga Kependidikan ( GTK ) Kemendikbudristek Nunuk Suryani menegaskan, afirmasi formasi guru PPPK untuk sekolah induk hanya diberikan di tahap pertama.



"Ujian tahap satu dikhususkan untuk guru-guru di sekolah negeri. Sedangkan ujian di tahap II nanti sudah terbuka berkompetisi seluruhnya," katanya pada diskusi Guru Belajar dan Berbagi-Sukses Seleksi ASN PPPK yang dipantau dari Youtube, Jumat (15/10/2021).

Baik itu kompetisi terbuka untuk guru yang bekerja sekolah swasta, juga untuk guru non sekolah induk dan juga untuk lulusan Pendidikan Profesi Guru (PPG) individu yang memiliki sertifikat guru dan belum mengajar.

Menurutnya, nanti peserta yang lolos seleksi akan dilihat dari nilai tertinggi yang diraih seluruh peserta sesuai dengan peraturan yang dibuat MenPAN RB.



Namun, kata Nunuk, ada satu perbedaan teknis pada tahap II dibanding tahap III. Yakni pada seleksi tahap II ini guru boleh memilih formasi di lintas sekolah namun masih pada satu daerah kewenangan yang sama.

Dia mencontohkan calon guru PPPK jenjang SD dan SMP di Kabupaten Ciamis boleh memilih lintas sekolah di Kabupaten Ciamis.

"Bukan di sekolah induknya saja. Tetapi boleh memilih mana yang menurut yang bersangkutan yang paling diinginkan," terangnya.

Kemudian untuk guru jenjang SMA dan SMK di provinsi Jawa Barat, dia mencontohkan kembali, boleh memilih SMA dan SMK antar kabupaten dalam satu kewenangan provinsi.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Berapa Gaji Dosen Baru...
Berapa Gaji Dosen Baru PPPK 2025? Segini Besarannya
Berapa Nominal Tunjangan...
Berapa Nominal Tunjangan Sertifikasi Guru PNS dan Honorer? Cair 21 Maret 2025
Cara Cek Penetapan NIP...
Cara Cek Penetapan NIP CPNS dan PPPK di Mola BKN, Mudah Banget!
Selamat, 23.339 Peserta...
Selamat, 23.339 Peserta Lulus Seleksi Administrasi Calon PPPK Kemenag Tahap 2
Mendikdasmen: Gaji Guru...
Mendikdasmen: Gaji Guru Honorer Tetap Naik Tidak Kena Efisiensi Anggaran
Hore, Guru Honorer akan...
Hore, Guru Honorer akan Dapat BLT Tiap Bulan, Segini Besarannya
Direstui Menkeu, TPG...
Direstui Menkeu, TPG akan Ditransfer Langsung ke Rekening Guru
Tata Cara CPNS dan PPPK...
Tata Cara CPNS dan PPPK 2024 yang Mau Mengundurkan Diri Tanpa Kena Sanksi
Permendikdasmen tentang...
Permendikdasmen tentang Redistribusi Guru PNS dan PPPK Terbit, Ini Isinya
Rekomendasi
Restu Komdigi: XL dan...
Restu Komdigi: XL dan Smartfren Resmi Bersatu, Apa Dampaknya?
Nova Arianto Belum Pikirkan...
Nova Arianto Belum Pikirkan SEA Games 2025, Fokus Total ke Piala Dunia U-17!
AS Bombardir Pelabuhan...
AS Bombardir Pelabuhan Bahan Bakar Yaman yang Dikuasai Houthi, 38 Orang Tewas
PT BAI Luncurkan Program...
PT BAI Luncurkan Program MBG Perdana untuk Sekolah di KEK Galang Batang Bintan
Ngeri! Wisatawan Jatim...
Ngeri! Wisatawan Jatim Park Batu Terlempar dari Wahana Permainan 360 Pendulum
Persiapan Timnas Indonesia...
Persiapan Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17, Nova Arianto: Libur Dulu 2 Bulan, Latihan Lagi Juli!
Berita Terkini
Antri atau Antre, Mana...
Antri atau Antre, Mana Penulisan yang Benar?
7 jam yang lalu
NTT Ditarget Jadi Lokasi...
NTT Ditarget Jadi Lokasi Pertama Peresmian Sekolah Unggulan Garuda
8 jam yang lalu
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
16 jam yang lalu
Ini 49 PTN Satker yang...
Ini 49 PTN Satker yang Akan Menerima Tukin Dosen, Cek Kampusmu
21 jam yang lalu
Dosen MNC University...
Dosen MNC University Dorong BUMDES Perkuat Kolaborasi untuk Promosi Digital
23 jam yang lalu
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa...
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa Penerima, Mendikti Dorong Pemda Inisiasi KIP Kuliah Daerah
1 hari yang lalu
Infografis
Kapal Induk Kedua Tiba...
Kapal Induk Kedua Tiba di Timur Tengah, AS Serius Ancam Iran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved