Pelajari Bahasa Menjadi Jembatan Pelajari Teknologi

Kamis, 30 Juni 2022 - 07:01 WIB
loading...
Pelajari Bahasa Menjadi...
Forum Kepala Sekolah dan Guru Bahasa Mandarin tingkat Nasional
A A A
JAKARTA - Penguasaan Bahasa Mandarin kini dinilai sebagai hal yang esensial. Mengingat negara Tiongkok tersebut tumbuh sangat maju baik dari sisi teknologi maupun ekonomi. Hal ini disampaikan Rektor Universitas Al Azhar Indonesia (UAI) Prof. Asep Saefuddin dalam Forum Kepala Sekolah dan Guru Bahasa Mandarin tingkat Nasional.

Ia menyatakan dengan menguasai Bahasa Mandarin, kita akan lebih mudah memahami budaya sehingga kerja sama yang terjalin akan bersifat sejajar. “Tiongkok negara yg semakin maju, teknologinya makin maju. Sehingga kita harus banyak belajar darinya Tiongkok, sedangkan Bahasa menjadi jembatannya, “ katanya.

Rektor UAI memaparkan budaya Indonesia sebenanrnya banyak dipengaruhi Tiongkok. Misalnya saja, Tari Betawi, Tari Jawa serta ragam batik terutama di Pantura banyak yang berbasis Tiongkok.

Ia juga menilai pertemuan ini sangat strategis terutama dalam rangka penguasaan teknologi dan bisnis China yang makin maju. “Kita jangan hanya jadi konsumen, “ pesannya.

Terkait antusias pembelajaran Bahasa Mandarin, Direktur Pusat Bahasa Mandarin (PBM) Universitas Al Azhar Indonesia (UAI), Feri Ansori, menyatakan sangat tinggi. Sekolah dan peserta sangat antusias untuk belajar Bahasa Mandarin. Namun sayangnya terkendala dengan minimnya sumber daya manusia atau guru.

“Kendalanya sekarang adalah tenaga pengajar Bahasa Mandarin tidak banyak. Padahal jumlah siswa yang belajar Mandarin meningkat. Mereka memilih bekerja di sektor swasta dengan gaji dan fasilitas yang jauh lebih besar dibanding menjadi guru, “ jelasnya.

Selain itu, ada sejumlah sekolah yang memiliki guru Mandarin namun kemampuannya masih perlu ditingkatkan. “Ada beberapa sekolah yang tidak memiliki guru berlatar belakang Bahasa Mandarin, mengikutsertakan belajar atau pelatihan Bahasa Mandarin, dengan harapan guru tersebut di sekolah bisa mengajar Bahasa mandarin, “ paparnya dalam forum tersebut.

Oleh karena itu, forum ini, ungkap Feri bisa menjadi solusi bagi persoalan baik bagi guru maupun sekolah yang mengalami berbagai kendala pembelajaran Bahasa Mandarin.

Terkait dengan Forum Kepala Sekolah dan Guru Bahasa Mandarin tingkat Nasional perdana ini harapannya akan menjadi wadah bagi para kepala sekolah dan guru Bahasa Mandarin untuk saling berinteraksi, bertukar pikiran, saling belajar, berbagi pengalaman dalam hal pengembangan belajar Bahasa Mandarin di sekolahnya masing-masing.

“Bagi sekolah yang sudah ada Bahasa Mandarin, mereka bisa saling bertikar pikiran dan sharing pengalaman, saling memberikan ide jika mengalami kendala-kendala atau kesulitan. Bagi yang belum membuka Bahasa Mandarin, mudah-mudahan dari forum ini bisa difasilitasi mulai dari pengadaan tenaga pelajar, pelatihan tenaga pengajar, dan lain-lain. Harapan kita, pengajaran Bahasa mandarin di Indonesia jadi lebih massif, “ harapnya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Haier Group Perkuat...
Haier Group Perkuat Hubungan Budaya Lewat Peluncuran Beasiswa di Indonesia
Sekolah Terpadu Sedaya...
Sekolah Terpadu Sedaya Bintang Kembangkan Pendidikan Trilingual
Beasiswa Kursus Bahasa...
Beasiswa Kursus Bahasa Mandarin 2024 dengan Uang Bulanan Rp12,5 Juta, Simak Syaratnya
3 Alasan Penting Memilih...
3 Alasan Penting Memilih Jurusan Bahasa Mandarin, Digunakan Oleh 1,12 Miliar Orang di Dunia
10 Cara Belajar Bahasa...
10 Cara Belajar Bahasa Mandarin yang Paling Mudah dan Praktis
Mudah Cari Kerja dan...
Mudah Cari Kerja dan Bergaji Tinggi, Ini 10 Bahasa Asing yang Wajib Dikuasai
Huayu Enrichment Scholarship...
Huayu Enrichment Scholarship Buka Pendaftaran, Kursus Bahasa Mandarin Gratis Plus Tunjangan
Mahasiswa Wajib Tahu,...
Mahasiswa Wajib Tahu, UNS Buka Prodi Bahasa Mandarin dan Kebudayaan Tiongkok
Mau Cari Beasiswa Kuliah...
Mau Cari Beasiswa Kuliah di China, Ini Syarat yang Perlu Diketahui
Rekomendasi
Putin Berulang Kali...
Putin Berulang Kali Mengibuli Banyak Presiden AS, Korban Terbarunya Adalah Trump
Ledakan Dahsyat Guncang...
Ledakan Dahsyat Guncang Pelabuhan Iran, Kemlu Pastikan Tak Ada WNI Jadi Korban
7 Perubahan dalam Tubuh...
7 Perubahan dalam Tubuh setelah Berhenti Konsumsi Gula 14 Hari
Pramono Tak Kuasa Tahan...
Pramono Tak Kuasa Tahan Tangis saat Melayat ke Rumah Duka Brando Susanto
Gunung Lewotobi Laki-laki...
Gunung Lewotobi Laki-laki Meletus Disertai Dentuman Keras, Tinggi Kolom Abu Vulkanik 4.000 Meter
Pangsuma FC Juara Futsal...
Pangsuma FC Juara Futsal Nation Cup 2025 usai Sikat Cosmo JNE Jakarta
Berita Terkini
Raker PP KAUJE di Madiun,...
Raker PP KAUJE di Madiun, Resmikan Beasiswa Kakak Asuh dan Gagas Kampus UNEJ
9 jam yang lalu
BINUS University Komitmen...
BINUS University Komitmen Cetak Sineas Muda Unggul
15 jam yang lalu
Kisah Dewi Agustiningsih,...
Kisah Dewi Agustiningsih, Anak Sopir Lulusan SMP Jadi Doktor Termuda UGM dan Jabat Dosen ITB
15 jam yang lalu
5 PTN Terima Lulusan...
5 PTN Terima Lulusan dengan Ijazah Hingga 10 Tahun Terakhir, Ada Pilihanmu?
15 jam yang lalu
Pendaftaran OSN 2025...
Pendaftaran OSN 2025 Diperpanjang hingga 2 Mei, Cek Infonya di Sini
17 jam yang lalu
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
1 hari yang lalu
Infografis
3 Alasan Rusia Bisa...
3 Alasan Rusia Bisa Ubah Prancis Menjadi Chernobyl Raksasa
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved