Mudah Cari Kerja dan Bergaji Tinggi, Ini 10 Bahasa Asing yang Wajib Dikuasai

Jum'at, 16 Desember 2022 - 11:34 WIB
loading...
A A A
2. Bahasa Korea

Tidak hanya kebudayaan Jepang yang semakin mencuri perhatian, Korea juga tidak kalah populernya, loh! Mulai dari musik, film, tari, makanan, hingga bahasanya hingga banyak orang tertarik untuk belajar budaya Korea, bahkan sampai berkunjung ke negeri ginseng tersebut.
Jika kamu termasuk salah satunya, belajar bahasa Korea bisa jadi awal yang bagus karena dari belajar bahasa, kita juga akan belajar budayanya. Selain itu, belajar bahasa Korea membuat kita menjadi lebih mudah untuk mempelajari bahasa asing lainnya yang masih serupa, seperti bahasa Jepang atau Mandarin, karena ketiga bahasa ini memiliki beberapa kemiripan.

3. Bahasa Jepang

Jepang merupakan salah satu negara yang populer di dunia. Banyak orang ingin mempelajari kebudayaan dan bahasanya. Tahukah kamu, bahasa Jepang masuk ke peringkat lima belas besar di antara bahasa yang paling banyak digunakan di dunia, loh! Bahasa ini juga diajarkan di sebagian besar sekolah di Asia, bersaing dengan bahasa-bahasa Eropa lainnya.

Oleh karena kepopulerannya, banyak orang tertarik untuk mengikuti kursus bahasa Jepang. Dengan mempelajari bahasa ini, secara tidak langsung, kamu akan belajar budaya Jepang. Belajar bahasa Jepang juga dapat meningkatkan peluang kamu untuk mendapatkan beasiswa, meningkatkan karier, koneksi, dan pengetahuan baru.

4. Bahasa Mandarin

Saat ini sudah menjamur lembaga yang menyediakan kursus bahasa Mandarin. Tidak heran karena bahasa Mandarin merupakan salah satu bahasa dengan predikat paling banyak digunakan, yaitu lebih dari 1 miliar orang.

Baca juga: Universitas Pertamina Gelar Diskusi, Kiat para Ahli Hadapi Era Digital

Dalam bidang ekonomi, China menjadi negara superior yang punya pengaruh besar, termasuk di Indonesia. Banyak perusahaan yang memiliki hubungan bisnis dengan China. Oleh karena itu, orang-orang dengan kemampuan bahasa Mandarin sangat dibutuhkan.

Selain itu, mengingat kita tinggal di negara yang multikultural dan memiliki penduduk Tionghoa yang cukup banyak, tidak ada salahnya bila kamu mempelajari bahasa ini. Tentunya, keahlian bahasa Mandarin bisa menunjang prospek kita, tidak hanya di dunia pekerjaan, tapi juga dalam pertemanan.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1215 seconds (0.1#10.140)