UI-UNP Jalin Kerja Sama, Mahasiswa Bisa Kuliah Bersama di 2 Prodi Ini

Kamis, 09 Maret 2023 - 10:18 WIB
loading...
A A A
Baca juga: Gandeng PT Hasnur, Sistem Perkapalan ITS Gelar Kompetisi Desain Photovoltaic

Selain di bidang teknik informatika, kerja sama juga dijalin dalam pengembangan kegiatan pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat di bidang kesehatan masyarakat.

PKS ditandatangani oleh Dekan Fakultas Kesehatan Ilmu Keperawatan UI, Agus Setiawan dan Dekan Fakultas Psikologi dan Kesehatan UNP, Dr. Suryanef.

Ruang lingkup kerja sama ini akan meliputi pengembangan di bidang pendidikan dalam rangka meningkatkan kualitas lulusan program pendidikan Ilmu Keperawatan dan Ners.

Hal ini dilakukan melalui kegiatan pengembangan kurikulum, pembimbingan, pengajaran, pemagangan, credit transfer system (CTS), seminar, workshop, pendidikan dan pelatihan, serta pemanfaatan fasilitas laboratorium, perpustakaan, atau kegiatan lain yang relevan di bidang Ilmu Keperawatan dan Ners.

Selain itu, pengembangan di bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat akan dilakukan untuk meningkatkan kualitas luaran berupa publikasi, HAKI, dan bentuk luaran lainnya.

Peningkatan tata kelola penyelenggaraan pendidikan tinggi Ilmu Keperawatan dan Ners juga akan dilakukan melalui peningkatan sumber daya manusia dosen atau tenaga kependidikan dengan pendidikan lanjut, diklat/training, magang, perguruan tinggi asuh, atau kegiatan lain yang relevan di bidang Ilmu Keperawatan dan Ners.

Rektor UNP, Prof. Drs. Ganefri menuturkan, kolaborasi ini dilakukan dalam upaya mempersiapkan Fakultas Kedokteran dan Sumber Daya, serta mempererat jalinan kerja sama yang telah lama dibangun.

Salah satu kerja sama itu adalah kolaborasi dengan FTUI terkait pengembangan pendidikan Vokasi untuk meningkatkan kualitas penyelengaraan Tri Dharma Perguruan Tinggi. “UI selalu menjadi sumber inspirasi dan inovasi kami, termasuk dalam kerja sama kali ini,” pungkasnya.
(nnz)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1330 seconds (0.1#10.140)