10 Beasiswa S1, S2 dan S3 Tanpa TOEFL ke Luar Negeri, Asyik Nih Apa Saja?

Jum'at, 18 Agustus 2023 - 11:21 WIB
loading...
A A A
• Bebas biaya penerimaan, ujian, pendaftaran, dan orientasi
• Tiket pesawat pulang pergi
• Tunjangan pribadi BND$500,00 per bulan
• Biaya Buku BND$600,00 per tahun
• Uang makan BND$150,00 per bulan
• Asuransi kesehatan selama kuliah

Untuk informasi lebih lanjut kamu bisa langsung mengunjungi website resmi Brunei Darussalam Government Scholarship


4. DAAD Scholarship

DAAD (Deutscher Akademischer Austauschdienst) Scholarship adalah salah satu beasiswa yang berasal dari negara Jerman untuk pendidikan tingkat pascasarjana atau S2 . Beasiswa DAAD ini tidak mensyaratkan TOEFL tetapi DSH 2/Test DAF 4 level minimal A2 untuk program studi yang menggunakan bahasa Jerman dalam pembelajarannya. Beasiswa untuk kuliah di jerman diberikan selama masa studi standar untuk program studi yang dipilih (maksimal 24 bulan).

Adapun syarat untuk melamar DAAD Scholarship adalah:

• Punya pengalaman kerja 2 Tahun setelah lulus S1 baik swasta maupun BUMN
• Gelar Sarjana pada bidang yang dilamar
• Memiliki nilai IPK di atas 3.0
• Usia Ijazah tidak lebih dari 6 Tahun

Untuk syarat dokumen pendukungnya kamu akan membutuhkan:

1. Formulir pendaftaran dengan tanda tangan
2. CV dengan format Europass
3. Motivation letter
4. Surat rekomendasi dari atasan
5. Surat keterangan bekerja dari tempat kerja terakhir
6. Foto Kopi Ijazah dan transkrip dengan legalisir yang sudah diterjemahkan

Ada banyak sekali benefit yang bisa kamu raih dengan mendaftar beasiswa yang tidak butuh TOEFL asal Jerman ini, yaitu:

1. Asuransi Kesehatan dan kecelekaan
2. Biaya Kuliah
3. Uang bulanan 900-1200 Euro
4. Akomodasi selama kuliah
5. Biaya riset
6. Tiket Pesawat Pulang Pergi

Bagi kamu yang sudah berminat bisa cek informasi selengkapnya di website resmi DAAD Scholarship

5. Russian Government Scholarship

Beasiswa Russian Government menawarkan beasiswa kuliah di rusia yang hanya membiayai biaya pendidikan dari si pelamar. Sedangkan untuk proses pengurusan dokumen, visa, transport, asrama dan biaya lainnya merupakan biaya pribadi dari pelamar.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2937 seconds (0.1#10.140)