15 Contoh Teks Amanat Pembina Upacara dari Berbagai Tema, Bisa Dijadikan Referensi

Selasa, 14 Mei 2024 - 12:53 WIB
loading...
A A A
Apalagi, sering kita mendengar mengenai kata “lepas tanggung jawab” yang sering diartikan sebagai tidak mau mempertanggungjawabkan perbuatannya atau istilahnya “lempar batu sembunyi tangan”. Dalam hal ini saya ingin menyampaikan bahwa sikap tanggung jawab dapat diterapkan dalam beberapa hal sebagai berikut :

Tanggung jawab yang pertama yakni sikap tanggung jawab terhadap kebersihan diri dan lingkungan di sekitarnya. Sebagai contoh yang bisa kita terapkan dalam menerapkan tanggung jawab dalam diri sendiri yakni dengan selalu mandi yang bersih menggunakan sabun, menyikat gigi, selalu membiasakan diri untuk merapikan tempat tidur atau kamar setelah bangun tidur.

Adapun tanggung jawab untuk lingkungan di sekitarnya yakni dengan selalu menerapkan prinsip hidup sehat seperti selalu menjaga kebersihan lingkungan agar tidak terkena penyakit berbahaya.

Kemudian yang kedua, yakni bertanggung jawab untuk selalu mengerjakan tugas pribadi seperti PR atau tugas dari sekolah secara tepat waktu. Di samping itu, kalian juga bisa menerapkan sikap tanggung jawab dalam hal melaksanakan kegiatan mengaji, shalat, mengulang pelajaran di rumah dan sebagainya dengan disiplin.

Jika hal ini tidak dilakukan dengan baik, maka dipastikan kalian sendiri yang nantinya akan terkena imbasnya.

Sebagai contoh ketika kalian tidak rajin belajar, maka nantinya harus siap mendapatkan konsekuensi seperti hasil nilai rapor yang rendah dan mengecewakan.

Yang ketiga yakni bertanggung jawab dalam menjaga diri dan barang-barang pribadi dengan penuh kehati – hatian. Hal ini sangat penting dilakukan bagi setiap orang agar selalu menjaga keamanan diri sendiri maupun barang – barang yang dibawanya ketika berada di lingkungan yang aman.

Jika hal ini disepelekan, maka harus bersiaplah untuk menghadapi hal – hal yang bisa saja membahayakan bagi diri sendiri nantinya. Dan yang terakhir yakni sikap bertanggung jawab dalam menjalankan peraturan di rumah dan disekolah. Adapun contoh peraturan di rumah misalnya menjaga kebersihan rumah dengan menyapu, mengepel dan lain – lain.

Sementara untuk peraturan di sekolah sendiri yakni seperti disiplin melaksanakan tugas piket kelas, datang dan pulang dari sekolah tepat waktu, mengumpulkan tugas tepat waktu dan lain sebagainya.

Jika aturan ini tidak dilakukan dengan baik, maka kalian juga akan tahu mengenai sanksi yang akan diberikan, bukan? Oleh karena itu, penting sekali bagi setiap orang untuk selalu menerapkan sikap tanggung jawab dalam diri sendiri.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2180 seconds (0.1#10.140)