Inspiratif, Tiga Kembar Cantik Berjaya di Turnamen Akademik International WSC

Selasa, 13 Agustus 2024 - 07:13 WIB
loading...
A A A
“Kami berhasil menjadi finalis di sebuah kompetisi piano yang diadakan di Hong Kong dan mendapat Distinction Award pada kompetisi piano “Hong Kong Internasional Performace Arts Festival and Music Competition 2024”,” kali ini Bianca yang menjawab.

Tapi dalam hal karakter, tiga remaja kembar ini ternyata sangat berbeda. Seperti diungkapkan oleh sang Mama, sifat dan karakter mereka sepertinya saling melengkapi. Eiffel lebih berbakat dalam hal komunikasi, menjadi pembicara di panggung atau kegiatan sekolah dan memiliki bakat dalam bidang akting dan menulis. Sedangkan sosok Bianca lebih easy going dan santai. Kalau mau ada ujian, ia tidak pernah belajar menggebu-gebu tapi nilainya tetap tinggi. Bianca juga berbakat dalam bidang olahraga dan dance. Sedangkan Alexa sangat bagus di manajerial, mengatur ini-itu, loveable dan penyayang. Ia memiliki ketertarikan di bidang fashion dan menjadi stylist yang handal bagi saudara kembarnya.

“Tapi ketiganya pandai bergaul dan memiliki circle pertemanan yang hampir sama,” tukas Mama Sylvi sambil menambahkan selain sebagai orang tua, ia juga menganggap ketiga anak remajanya itu sebagai teman sehingga mereka bisa lebih terbuka kepadanya. Begitupun dengan papanya triplets, Wicky Leonardi, selalu mendukung langkah ketiga putri kembarnya itu. “Papanya sangat bangga dengan keberhasilan anak-anak dan selalu berpesan agar jangan pernah takut untuk gagal dan selalu mencoba lagi,” senyum Mama Sylvi mengembang.

Yang pasti sebagai anak kembar Eiffel, Alexa dan Bianca memang selalu kompak dan saling mendukung. Contohnya dalam hal belajar. Kata Alexa, ia bersyukur kemampuan ia dan saudara-saudanya sebagai anak kembar hampir setara tidak jomplang.

“Never stop learning. Pokoknya harus bisa semuanya, jangan sampai salah satu dari kami ada yang nggak bisa,” tukas Alexa diikuti anggukan Bianca dan Eiffel.
(unt)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3247 seconds (0.1#10.140)