5 Fungsi Creative Hub, Wadah Kreasi Anak Muda Papua yang Ditekankan Ganjar Pranowo

Rabu, 22 November 2023 - 16:04 WIB
Capres Ganjar Pranowo mengunjungi Pulau Mansinam, Manokwari, Papua Barat. Foto/MPI/Danandaya Arya Putra.
JAKARTA - Calon Presiden Nomor Urut 3, Ganjar Pranowo , menegaskan pentingnya keberadaan creative hub dalam mendukung perkembangan industri kreatif, khususnya di era saat ini.

Dalam sebuah diskusi yang dilaksanakan pada Selasa (21/11/2023) dengan kelompok Gen Z & Milenial di Jayapura, Papua, Ganjar menyampaikan bahwa banyak anak muda memiliki potensi kreatif yang perlu diungkapkan dan diberikan ruang yang luas.

Ganjar menyoroti tahap awal pembentukan creative hub sebagai langkah fundamental. "Tahap awal itu membikin creative hub. Creative hub itu umpamanya kalo membuat seni di studio, tempat latihan sanggar, yang suka menulis di situ ada latihannya seminggu 2 kali. Atau kalian punya problem, datang dong bareng-bareng di sini," ujarnya dengan penuh semangat.

Inspirasinya untuk memperjuangkan kehadiran creative hub datang dari interaksi intens dengan anak muda selama menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah. Ganjar merespons aspirasi generasi muda yang meminta pendirian creative hub di wilayahnya.

Baca juga: Ganjar Ajak Anak Muda Siap Hadapi Tantangan Masa Depan

"Saya terinspirasi anak muda waktu saya sebagai Gubernur Jawa Tengah. Kalian butuh apa? 'Tolong dong Pak buatin Creative Hub, maunya begitu'," paparnya.

Dalam diskusi tersebut, ada pula testimonial positif dari berbagai kalangan. Yokbet Merauje, seorang influencer asal Papua, menyatakan kesetujuannya dengan gagasan Ganjar. Menurutnya, Ganjar sangat peduli dengan harapan dan kebutuhan anak muda, menciptakan harapan baru bagi generasi muda.

Musisi asal Papua, Martha Fakdawer, menyampaikan kebahagiannya bisa berdiskusi dengan Ganjar Pranowo. Ia berharap, jika Ganjar terpilih sebagai Presiden, visi-misinya, khususnya terkait kebijakan yang memberikan nilai plus bagi generasi muda, dapat terwujud.

Dalam konteks ini, creative hub menjadi wadah yang vital untuk menyalurkan kreativitas anak muda. Ganjar Pranowo menekankan bahwa pemikiran generasi muda saat ini telah melompat jauh, sehingga memerlukan fasilitas yang mampu menampung dan mengembangkan potensi kreatif mereka.

Fungsi Creative Hub bagi Pengembangan Kreativitas Anak Muda yang Jadi Sorotan Ganjar Pranowo

Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More